Lauren: Arsenal Tak Boleh Jual Bintangnya Lagi
Rero Rivaldi | 31 Januari 2017 08:00
Bola.net - - Mantan pemain , Lauren, belum lama ini mengatakan bahwa ia cukup senang dengan pembelian yang dilakukan oleh manajer Arsene Wenger di musim panas.
Manajer Prancis itu mendatangkan Granit Xhaka dan Shkodran Mustafi, yang perlahan menjadi sosok penting di tim inti Gunners musim ini.
Namun demikian, tim masih dipusingkan oleh masalah kontrak Alexis Sanchez dan Mesut Ozil. Kedua bintang tak kunjung memberikan komitmennya, usai pemain pertama menuntut kenaikan gaji, sementara pemain yang disebut terakhir ingin memastikan masa depan Wenger di klub.
Lauren lantas mengatakan di Telegraph: Skuat yang ada terus lebih baik tiap tahunnya, saya tidak ingat bahwa ada skuat lain yang sekuat ini untuk waktu yang lama.
Di sisi pertahanan, kami membeli Mustafi, di lini serang ada Perez, dan di tengah ada Xhaka. Saya lihat sekarang, dan bukan hanya di tim inti, ada pemain cadangan yang bisa masuk dan memberikan dampak. Seperti Chamberlain dan Walcott yang bermain lebih bagus.
Lauren menambahkan: Klub sudah meraih titik di mana mereka harus mempertahankan para pemain terbaik mereka. Mereka sudah menjadi klub yang sebelumnya kerap menjual pemain demi kebutuhan ekonomi, namun sekarang tidak lagi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Buah Kerja dan Mentalitas Danny Welbeck
Liga Inggris 30 Januari 2017, 23:32 -
Arsenal Tak Beli Pemain, Begini Dalih Wenger
Liga Inggris 30 Januari 2017, 21:35 -
Wenger Bicara Soal Transfer Benzema
Liga Inggris 30 Januari 2017, 19:31 -
Juventus Ingatkan Arsenal: Allegri Terikat Kontrak
Liga Italia 30 Januari 2017, 15:40 -
Keown: Chamberlain Bisa Jadi 'Artis' di Arsenal
Liga Inggris 30 Januari 2017, 15:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40