Laris! Bennacer Jadi Rebutan Arsenal dan Man City
Dimas Ardi Prasetya | 14 Mei 2023 18:56
Bola.net - Gelandang AC Milan, Ismael Bennacer, dikabarkan masuk dalam bidikan duo klub Premier League sekaligus, Arsenal dan Manchester City.
Bennacer gabung Milan dari Empoli pada tahun 2019 lalu. Saat itu ia dibeli dengan bandrol 16 juta euro plus bonus.
Bennacer langsung jadi bagian skuad utama Milan. Sejauh ini ia sukses membawa Milan meraih Scudetto.
Bennacer sejauh ini sudah bermain sebanyak 145 kali di semua ajang kompetisi. Ia menyumbangkan enam gol dan sembilan assist.
Jadi Buruan Arsenal dan City
Ismael Bennacer teken kontrak baru di AC Milan pada awal tahun 2023 ini. Dengan demikian ia akan terus bermain di San Siro sampai tahun 2027 mendatang.
Meski demikian, hal tersebut tak membuat tim lain mengincarnya. Kabarnya sekarang ini ia diintai oleh dua klub sekaligus yakni Arsenal dan Manchester City.
Rumor ini dihembuskan oleh Football Transfer. Laporan itu menyebut bahwa Arsenal dan Man City siap berebut Bennacer pada musim 2023/2024 mendatang.
Laporan itu juga menyebut bahwa bos Arsenal, Mikel Arteta, sangat serius ingin memulangkan Bennacer. Gelandang asal Aljazair itu sendiri dulu memang pernah menimba ilmu di akademi The Gunners.
Sementara itu peluang Arsenal dan Man City memboyong Bennacer musim depan terbilang besar. Pasalnya dalam kontrak barunya kabarnya ada klausul rilis yang bernilai 50 juta euro.
Klausul itu akan berlaku mulai tahun 2024 dan valid dalam dua pekan pertama bulan Juli. Nominal tersebut tak boleh dicicil dan harus disetorkan dalam satu kali pembayaran saja.
Arsenal Butuh Gelandang Baru
Arsenal musim 2022/2023 ini sudah mendatangkan sejumlah pemain baru. Di antaranya pemain di posisi gelandang.
Mereka merekrut Fabio Vieira. Kemudian The Gunners juga memboyong Jorginho.
Namun Mikel Arteta merasa timnya masih butuh asupan gelandang baru. Selain Ismael Bennacer, kabarnya mereka juga menginginkan Declan Rice dari West Ham.
City Juga Butuh Gelandang Baru
Manchester City punya skuad yang berkualitas. Termasuk di lini tengahnya.
Akan tetapi musim panas nanti kemungkinan akan ada beberapa pemain yang cabut. Sebut saja Ilkay Gundogan dan Bernardo Silva.
Oleh karena itulah mereka butuh gelandang baru juga. Wajar jika City mengincar Ismael Bennacer.
City juga telah dikaitkan dengan sejumlah nama sejauh ini. Di antaranya Jude Bellingham dan Mateo Kovacic.
Jadwal Arsenal Berikutnya
Pertandingan: Arsenal vs Brighton
Stadion: Emirates
Hari: Minggu, 14 Mei 2023
Kickoff: 22.30 WIB
Live Streaming: VIDIO - KLIK DI SINI
Pertandingan Man City Berikutnya
Pertandingan: Everton vs Manchester City
Stadion: Goodison Park
Hari: Minggu, 14 Mei 2023
Kickoff: 20.00 WIB
Live Streaming: VIDIO - KLIK DI SINI
Klasemen Premier League
(Football Transfer)
Baca Juga:
- Diincar MU dan Chelsea, Inter Milan: Andre Onana Tidak Dijual, Titik!
- Daftar Lengkap Transfer Resmi 18 Klub Liga 1 2023/2024
- Gelandang Timnas Belanda Ini Jadi Pemain Baru Liverpool?
- Liverpool Kejar Tanda Tangan Youri Tielemans
- Blunder Terbesar dalam Sejarah Manchester United: Ditawari Erling Haaland Seharga 4 Juta Pounds, Tap
- Declan Rice Kemahalan, Manchester United Pilih Kejar Mason Mount
- Liverpool Dipastikan Bakal Coba Rekrut Nicolo Barella
- Real Madrid Berminat Angkut Mantan Pemain Barcelona Ini?
- Ogah Berpisah, Barcelona Sodorkan Kontrak Baru untuk Ousmane Dembele
- Erik Ten Hag: Amad Diallo Punya Masa Depan di Manchester United
- Cari Gelandang Baru, Manchester United Incar Pemain Everton Ini
- Sip! Kante isyaratkan Mau Bertahan Lebih Lama di Chelsea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Everton Yang Bantai Brighton, Akankah Man City Tersandung?
Liga Inggris 13 Mei 2023, 01:52 -
Diincar Klub Top, Kim Min-Jae Beri Isyarat Ingin Bertahan di Napoli
Liga Italia 12 Mei 2023, 23:59 -
Arsenal Tak Diunggulkan Juara, Arteta: Kami Masih Punya Harapan!
Liga Inggris 12 Mei 2023, 23:54
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39