Langkah Luiz Gustavo ke Arsenal Rawan Dijegal Napoli

Editor Bolanet | 12 Agustus 2013 18:21
Langkah Luiz Gustavo ke Arsenal Rawan Dijegal Napoli
Luiz Gustavo diincar Napoli juga. (c) FCBayern
- dikabarkan kian dekat mendapatkan Luiz Gustavo dari Bayern Munich. Namun mereka harus ekstra waspada karena pun mengintai pemain yang sama.

Gelandang asal Brasil itu kemungkinan besar akan meninggalkan Allianz Arena mengingat posisinya rawan tergusur dari skuat inti Pep Guardiola. The Gunners baru-baru ini disebut bakal menjadi tujuannya dengan manajer Arsene Wenger bersedia mengucurkan 18 juta poundsterling untuk menebusnya.

Namun laporan Corriere dello Sport menyebut jika Napoli siap menggagalkan langkah tersebut. Mereka disebut sudah meminta izin - dan mendapatkannya, dari Bayern untuk menggelar negosiasi dengan Luiz Gustavo. Apalagi mereka masih punya sisa belanja dari penjualan besar Edinson Cavani ke .

Para Gooners pantas cemas karena Partenopei punya 'rekor bagus' mengganggu operasi transfer Arsenal. Jika sukses, maka bukan kali ini saja mereka mencuri pemain dari endusan The Gunners. Sebelumnya mereka sudah membelokkan striker Real Madrid, Gonzalo Higuain dari Emirates Stadium menuju San Paolo. (gms/row)