Lampard Perintahkan Pogba Belajar Cara Bertahan
Richard Andreas | 21 Februari 2018 11:30
Bola.net - - Mantan gelandang Chelsea, Frank Lampard, menyarankan Paul Pogba meningkatkan kemampuan defensifnya. Dewasa ini, Pogba kerap dinilai lalai dalam bertahan yang mengakibatkan para bek Manchester United kelimpungan.
Bahkan, performa Pogba pun menyulut spekulasi soal masa depannya di MU. Namun demikian, Lampard percaya Pogba akan bertahan dan melupakan soal kepindahannya.
Dia pun menyarankan Pogba fokus berlatih pada aspek yang lemah dari dirinya. Selain itu, dia meminta Pogba untuk berhati-hati dengan cederanya.
Saya tidak yakin cedera itu mempengaruhinya, dalam beberapa pertandingan saya melihat dia memiliki masalah kesadaran bertahan, ujar Lampar dikutip dari tribalfootball.
Lebih lanjut, Lampard membeberkan pengalamannya saat masih bermain di posisi yang sama dengan Pogba saat ini.
Kau harus mempunyai tanggung jawab bertahan, entah saat kau menang dua atau tiga gol. Pogba harus meningkatkan aspek itu, melihat permainan secara keseluruhan dan meningkatkan hubungan personalnya dengan pemain lain, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Matic Sadari Bahwa Sanchez Pizjuan Tempat Angker
Liga Champions 20 Februari 2018, 21:38 -
Lukaku Tajam ke Bawah dan Tumpul ke Atas, Ini Analisa Eks Chelsea
Liga Inggris 20 Februari 2018, 21:17 -
Permainan Pogba Dinilai Datar Akhir-akhir Ini
Liga Inggris 20 Februari 2018, 20:51 -
Matic Sudah Deteksi Tanda Bahaya dari Sevilla
Liga Champions 20 Februari 2018, 20:34 -
Louis van Gaal Gagalkan Transfer Toni Kroos ke MU
Liga Inggris 20 Februari 2018, 19:36
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39