Lampard Pemain Terbaik City Bulan September

Editor Bolanet | 14 Oktober 2014 08:22
Lampard Pemain Terbaik City Bulan September
Frank Lampard. (c) AFP
- Mantan bintang , Frank Lampard, sudah terpilih menjadi Player of the Month untuk bulan September, oleh fans Manchester City, berkat start gemilang di masa peminjamannya di klub.

Pemain berusia 36 tahun itu mengungguli perolehan suara yang diperoleh oleh James Milner dan David Silva, menurut laporan yang diturunkan oleh The Daily Mail.

Lampard sendiri sempat mengejutkan banyak orang, ketika ia menerima tawaran Manuel Pellegrini untuk bermain di The Citizens sebagai pemain pinjaman, usai ia meninggalkan , klub yang ia bela selama 13 tahun terakhir.

Salah satu aksi terbaik Lampard adalah mencetak gol penyeimbang yang dramatis untuk klub, kala mereka bermain melawan Chelsea di bulan September. [initial]



 (tdm/rer)