Lallana Puji Efek Positif Lambert di Liverpool

Editor Bolanet | 3 Desember 2014 23:06
Lallana Puji Efek Positif Lambert di Liverpool
Rickie Lambert. (c) afp
- Adam Lallana memberikan pujian pada Rickie Lambert atas dampak positif yang ia berikan pada dalam beberapa pekan belakangan ini.

Penyerang berusia 32 tahun itu mengalami kesulitan untuk beraksi di skuat utama The Reds sejak didatangkan dari Southampton di awal musim ini. Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, memilih untuk menjadikannya pilihan kedua setelah Mario Balotelli.

Namun, pemain asal Italia itu akhirnya cedera dan Lambert pun akhirnya mulai bermain secara reguler dalam empat laga terakhir Liverpool. Ternyata, dari empat laga itu ia bisa bermain cukup apik dan menyumbangkan dua gol.

Lallana pun tak ragu untuk memuji eks rekan setimnya di Soton tersebut. Ia bermain dengan brilian bagi kami dalam empat laga terakhir. Ia bisa memberikan kontribusi dalam setiap laga dengan sebuah gol atau assist, pujinya pada situs resmi klub.

Ia sudah bekerja keras demi momen ini dan pertandingan-pertandingan yang sudah ia jalani. Saya selalu tahu bahwa ia bakal membalikkan situasi dan saya turut senang baginya dan juga bagi tim ini, sambung Lallana. [initial]

 (lfc/dim)