Lagi, Antonio Rudiger Tolak Tawaran Kontrak Baru dari Chelsea
Serafin Unus Pasi | 6 Februari 2022 01:30
Bola.net - Upaya Chelsea untuk mempertahankan Antonio Rudiger mendapatkan penolakan lagi. Sang bek dilaporkan menolak tawaran kontrak terbaru dari manajemen The Blues.
Bek berusia 28 tahun itu saat ini memasuki bulan-bulan terakhirnya sebagai pemain Chelsea. Per musim panas nanti, kontraknya bersama The Blues akan berakhir.
Chelsea sudah beberapa kali mengajukan tawaran kontrak baru kepada sang bek. Namun tawaran mereka itu ditolak eks AS Roma itu.
The Daily Mail mengklaim bahwa Chelsea baru-baru ini kembali mengajukan tawaran kontrak untuk Rudiger. Namun sang bek menolak.
Simak situasi kontrak Rudiger di bawah ini.
Tawaran Kontrak
Menurut laporan tersebut, Chelsea kali ini datang dengan tawaran yang besar untuk mempertahankan Rudiger.
Chelsea tahu bahwa masalah gaji jadi alasan mengapa Rudiger menolak tawaran-tawaran mereka sebelumnya. Rudiger menilai gaji yang ditawarkan Chelsea terlalu rendah.
Kali ini, Chelsea menaikkan tawaran mereka. Mereka siap menggaji Rudiger sebesar 200 ribu pounds per pekan agar sang bek mau bertahan.
Ditolak Lagi
Namun laporan itu mengklaim bahwa upaya Chelsea itu menemui kegagalan. Rudiger lagi-lagi menolak tawaran tersebut.
Ini disebabkan Rudiger menginginkan gaji yang lebih besar. Ia dikabarkan menargetkan mendapat gaji 250 ribu pounds per pekan di Chelsea.
Jadi ia meminta manajemen Chelsea menaikkan tawaran mereka jika mereka benar-benar serius ingin mempertahankannya.
Diamati
Situasi kontrak Rudiger ini diamati oleh dua tim papan atas Eropa. PSG dan Real Madrid sedang mempelajari situasi ini.
Kedua tim itu tertarik merekrut Rudiger di musim panas nanti. Jadi mereka berharap mendapatkan kesempatan untuk mengamankan jasa sang bek.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Absen di Laga Chelsea vs Plymouth, Thomas Tuchel Positif COVID-19
Liga Inggris 5 Februari 2022, 23:07 -
Man of the Match Chelsea vs Plymouth: Kepa Arrizabalaga
Liga Inggris 5 Februari 2022, 22:51 -
Hasil Pertandingan Chelsea vs Plymouth: Skor 2-1 (Extra Time)
Liga Inggris 5 Februari 2022, 22:12 -
Chelsea Tak Dapat Bek Sayap Baru, Tuchel Tak Masalah
Liga Inggris 5 Februari 2022, 15:30 -
Thomas Tuchel: Tak Ada Kontak dengan Ousmane Dembele
Liga Inggris 5 Februari 2022, 14:34
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39