Kualitas Semua Tim Meningkat, Frank Lampard Akui Premier League Musim Ini Makin Sulit
Ari Prayoga | 15 Desember 2020 16:35
Bola.net - Manajer Chelsea, Frank Lampard mengakui bahwa persaingan di Premier League musim ini semakin ketat dengan makin kuatnya para tim kontestan.
Hingga pekan ke-12, tim-tim langganan papan atas seperti Manchester United dan Manchester City masih berkuat di papan tengah klasemen, meski keduanya menyimpan tabungan satu laga.
Bahkan, tim sekelas Arsenal harus terseok-seok di papan bawah. Di sisi lain, tim-tim kuda hitam semakin menunjukkan kualitas mereka dan kerap menyulitkan tim raksasa.
Penilaian Lampard
Lampard pun mengakui bahwa tingkat persaingan musim ini sangat ketat, terbukti dengan kekalahan yang diderita Chelsea di markas Everton akhir pekan kemarin.
“Di situlah kami pada musim ini, Anda telah melihat hasilnya. Kami merasakannya secara langsung pada akhir pekan kemarin di Everton," ujar Lampard seperti dikutip Goal International.
"Mereka punya pemain bagus, mereka mereka melakukan investasi untuk semakin memperkuat skuad, mereka terorganisir dengan baik dan membuat kami kesulitan," imbuhnya.
Poin untuk Juara
Lebih lanjut, Lampard pun meyakini bahwa musim ini sebuah tim memerlukan poin lebih sedikit untuk menjadi juara, ketimbang musim-musim sebelumnya.
“Menonton pertandingan kemarin, Anda melihatnya di semua tempat. Liga semakin ketat untuk alasan apa pun. Tim-tim menambah kekuatan mereka, mereka terorganisir dengan baik. Saya merasa persiapan kami jelang musim ini sedikit berbeda, jadi kami melihat diri kami sedang dalam proses," tutur Lampard.
“Kami merasa bahwa kami telah kehilangan beberapa poin yang mungkin seharusnya tidak terjadi. Semua orang akan merasakannya dalam pikiran mereka sendiri dan saya pikir level poin akan berkurang. Saya pikir kami harus mencoba dan memastikan kami mempertahankan level kami untuk terus berkembang,” tandasnya.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Jadi Juara EPL Musim Ini? Tidak Semudah Itu Ferguso!
Liga Inggris 14 Desember 2020, 21:45 -
Undian Babak 16 Besar Liga Champions 2020-21 Kelar, Netizen: Manchester United Mana ya?
Bolatainment 14 Desember 2020, 19:54 -
Bekuk Chelsea Jadi Bukti Kejeniusan Carlo Ancelotti
Liga Inggris 14 Desember 2020, 19:00 -
Saking Bapuknya Werner dan Havertz, Chelsea Seperti Main dengan 9 Pemain Lawan Everton
Liga Inggris 14 Desember 2020, 18:20 -
Data dan Fakta Premier League: Wolverhampton vs Chelsea
Liga Inggris 14 Desember 2020, 16:02
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39