Kritik Pedas Cristiano Ronaldo untuk Ralf Rangnick: Dia Tidak Layak untuk Latih MU!
Serafin Unus Pasi | 17 November 2022 19:23
Bola.net - Sebuah kritikan pedas dilontarkan Cristiano Ronaldo kepada Ralf Rangnick. Ia menilai pelatih asal Jerman itu bukanlah sosok yang tepat untuk menangani Manchester United.
Pada akhir tahun 2021 kemarin, Rangnick resmi menjabat sebagai manajer interim Manchester United. Ia menggantikan Ole Gunnar Solskjaer yang dipecat manajemen MU atas sejumlah hasil buruk yang diterima Setan Merah.
Masa bakti Rangnick di MU sendiri bisa dikatakan cukup singkat. Di musim panas kemarin ia memutuskan cabut dari MU untuk menjadi manajer timnas Austria.
Ronaldo mengaku tidak habis pikir mengapa MU mempekerjakan Rangnick sebagai manajer mereka. "Saya sungguh terkejut, karena ketika Manajemen memecat Ole Solskjaer, mereka seharusnya merekrut manajer top bukannya seorang direktur olahraga," buka Ronaldo dalam wawancaranya bersama Piers Uncencored.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Tidak Punya Kapabilitas
Secara terang-terangan, Ronaldo mengkritik Rangnick. Ia menilai sang manajer tidak punya kapasitas untuk menangani klub sebesar Manchester United.
"Saya rasa dia [Rangnick] tidak tahu apa yang ia lakukan di Manchester United," sambung Ronaldo.
"Dia mungkin tahu klub ini dari luar. Namun ia tidak tahu seberapa besar dimensi klb ini dari dalam dan juga bagaimana sejarah dari klub ini."
Tidak Cocok
Lebih lanjut, Ronaldo mengaku tidak menaruh hormat pada Rangnick. Ia menilai Rangnick memiliki pendekatan yang tidak cocok bagi Manchester Uncencored.
"Ya, kami semua memanggilnya bos karena dia memang pelatih tim ini. Setiap pelatih yang menangani saya sepanjang karir saya, saya selalu memanggil mereka bos," lanjut Ronaldo.
"Namun dalam lubuk hati saya terdalam, saya tidak pernah melihatnya sebagai boss saya, karena saya tidak setuju dengan beberapa poin yang ia usung dalam tim ini," imbuhnya.
Pengganti Rangnick
Manchester United sendiri bergerak cepat untuk mencari pengganti Rangnick. Mereka bahkan sudah menemukan pelatih baru sebelum Rangnick mengundurkan diri.
Mereka mempekerjakan Erik Ten Hag sebagai manajer baru mereka, di mana Ten Hag sudah aktif menangani Setan Merah sejak musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Piers Uncencored)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kata Legenda Spurs Ini, Messi Pasti Tertawa Lihat Kelakuan Ronaldo
Piala Dunia 16 November 2022, 20:35 -
Wawancara Ronaldo Disamakan Dengan Tandukan Legenda Prancis, Zidane
Piala Dunia 16 November 2022, 19:46 -
Fabrizio Romano: Kylian Mbappe ke Manchester United? Bisa Sih, Tapi...
Liga Inggris 16 November 2022, 18:33
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39