Konyol! Manchester United Beli Harry Maguire Lebih Mahal dari Harga Matthijs de Ligt?
Richard Andreas | 19 Juli 2019 09:00
Bola.net - Salah satu aset paling panas pada bursa transfer kali ini, Matthijs De Ligt sudah resmi berlabuh di Juventus. Bek 19 tahun itu dikenalkan secara resmi pada Kamis (18/7) siang WIB kemarin.
Pembelian De Ligt ini dianggap sebagai salah satu transfer terbaik Juventus. Si Nyonya Tua mengeluarkan 75 juta untuk merayu Ajax Amsterdam melepas De Ligt, dengan skema bonus tambahan beberapa tahun ke depan.
Keberhasilan Juve mendapatkan De LIgt mendapatkan pujian dari analis sepak bola di seluruh dunia. Juve telah membuat investasi bagus jangka panjang, De Ligt bisa jadi bek terbaik di dunia beberapa tahun ke depan.
Di sisi lain, tepatnya di negara lain, Manchester United sedang berusaha mengejar Harry Maguire. MU sempat terlibat dalam pemburuan De Ligt, tetapi entah mengapa pada akhirnya mundur perlahan.
Kabarnya, bek Leicester City itu dihargai sebesar 90 juta euro. Tentu situasi ini membuat penikmat sepak bola terheran-heran, bagaimana bisa Maguire lebih mahal dari De Ligt?
Analis talkSPORT, Alan Brazil, merupakan salah satu pihak yang terheran-heran dengan situasi ini. Jika benar terwujud, kebijakan transfer MU perlu dipertanyakan.
"Liverpool pasti tertarik [mengejar De Ligt] dengan [Virgil] Van Dijk di sisinya, sebab mereka bermain bersama untuk timnas Belanda," buka Brazil.
"Mungkinkah Manchester United tidak berani menawarkan 75 juta euro? Ini tidak ada hubungannya dengan Harry Maguire, saya menyukai gaya bermainnya, tetapi kabar yang beredar di angka 80 juta euro atau 90 juta euro untuk Harry yang sudah 26 tahun, dan De Ligt baru 20 tahun, saya kira, dan dia hanya bernilai 75 juta euro!"
"Saya fan berat Harry Maguire, dia berbahaya dalam situasi bola mati, hebat saat menguasai bola. Namun De Ligt baru 20 tahun, anda mendapatkan 10 tahun ke depan dari dia," sambungnya.
Tak hanya itu, pembelian Harry Maguire dengan harga mahal bisa menjelaskan kesulitan Manchester United. Apa itu? Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Kesulitan MU
Sejauh ini, MU cukup aktif di bursa transfer. Setan Merah sudah mendapatkan Daniel James dan Aaron Wan-Bissaka, juga dihubungkan dengan Harry Maguire, Bruno Fernandes, serta striker lain.
Nahasnya, MU tampak hanya bisa menyodorkan uang besar untuk mendapatkan pemain. Pembelian Wan-Bissaka sebesar 50 juta poundsterling sudah cukup menjelaskan kesulitan MU.
Tanpa Liga Champions, MU tidak bisa menawarkan prestise selain uang. Kasus Maguire pun serupa, lagi-lagi MU hanya bisa menyodorkan uang.
Artinya, musim 2019/20 harus berakhir bagi Manchester United. Mereka wajib kembali ke Liga Champions supaya lebih berani memburu pemain.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Seni Bertahan Italia Membuat De Ligt Tergoda Pindah ke Juventus
Liga Italia 18 Juli 2019, 19:01 -
Matthijs De Ligt Rebut Status Bek Termahal Dunia dari Virgil Van Dijk
Liga Italia 18 Juli 2019, 18:34 -
Piemonte Calcio Alias Juventus dan Nama-nama Aneh di Game Sepakbola
Bolatainment 18 Juli 2019, 15:57 -
Milan Masih Ngotot untuk Rekrut Demiral dari Juventus
Liga Italia 18 Juli 2019, 15:42 -
Juventus Resmi Dapatkan Matthijs de Ligt
Liga Italia 18 Juli 2019, 14:33
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39