Konsisten, Sterling Wajibkan The Reds Pukul Arsenal

Editor Bolanet | 7 Februari 2014 08:28
Konsisten, Sterling Wajibkan The Reds Pukul Arsenal
Sterling ingin Liverpool terus konsisten. (c) AFP
- Raheem Sterling menegaskan bahwa target Liverpool di akhir pekan ini sudah amat jelas, menumbangkan . Ia tak peduli meski The Gunners kini berada di puncak klasemen sementara Premier League.

Rupanya keyakinan Sterling itu bersumber dari spirit permainan The Reds, yang ia anggap sudah lebih konsisten dan percaya diri dibandingkan musim lalu.

Ketika saya datang pertama ke sini, menang merupakan hal yang sulit untuk kami. Kami tidak pernah begitu percaya diri untuk meraih kemenangan. Namun karena sekarang kami ada di level yang berbeda, kami mengharap lebih, terutama ketika bermain di Anfield, jelas Sterling pada The Mirror.

Kami percaya akan kemampuan kami. Tim ini selalu menghormati setiap lawan, terlebih lagi pemimpin klasemen. Namun kami akan melakoni laga tersebut untuk menang dan bermain baik, pungkasnya.

Akankah Liverpool bisa membalas kekalahan mereka atas Arsenal di putaran pertama? Bagaimana menurut kalian Bolaneters? [initial]

 (mir/rer)