Kondisi Prima, Marcus Rashford Siap Tampil di Derbi Manchester

Serafin Unus Pasi | 29 September 2022 06:02
Kondisi Prima, Marcus Rashford Siap Tampil di Derbi Manchester
Selebrasi Marcus Rashford usai mencetak gol di laga Manchester United vs Liverpool, Premier League 2022/23 (c) AP Photo

Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Manchester United. Penyerang mereka, Marcus Rashford dilaporkan sudah siap untuk tampil di derbi Manchester.

Di akhir pekan ini, ada sebuah laga seru tersaji di Etihad Stadium. Tuan rumah, Manchester City akan menjamu sang tetangga, Manchester United di lanjutan EPL 2022/23.

Advertisement

Menghadapi sang juara bertahan MU perlu mengeluarkan tim terbaik mereka. Karena City bisa dikatakan sedang on fire sehingga mereka bakal sulit ditaklukkan.

Dilansir Manchester Evening News, MU bakal mendapatkan tambahan tenaga di laga ini. Marcus Rashford dikabarkan sudah sepenuhnya fit untuk tampil.

Simak kondisi Rashford selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Cedera Ringan

Sebelumnya Rashford memang diragukan bisa tampil di partai ini. Karena sang striker mengalami cedera ringan.

Ia mengalami cedera itu saat menghadapi Arsenal. Alhasil ia absen ketika MU melawat ke markas Sheriff Tiraspol.

Selama jeda internasional ini Rashford dilaporkan mengebut proses pemulihan cederanya. Hasilnya positif, di mana ia dikabarkan siap untuk tampil.

2 dari 4 halaman

Kondisi Prima

Laporan tersebut juga mengklaim bahwa Rashford berpotensi besar untuk menjadi starter untuk menghadapi sang tetangga.

Sepekan terakhir ia sudah berlatih penuh di Carrington. Kondisinya dikabarkan sudah mencapai puncak performanya.

Jadi Erik Ten Hag kemungkinan besar akan menurunkan Rashford sejak awal untuk menghadapi The Citizens.

3 dari 4 halaman

Satu Pemain Absen

Manchester United sendiri dikabarkan tidak bisa memainkan satu pemain mereka di laga ini.

Pemain itu adalah Harry Maguire, di mana sang bek dilaporkan mengalami cedera saat membela timnas Inggris.