Kompany: Fellaini Masih Butuh Waktu di United

Editor Bolanet | 10 Januari 2014 18:00
Kompany: Fellaini Masih Butuh Waktu di United
Vincent Kompany. (c) AFP
- Bek Manchester City Vincent Kompany memberikan dukungannya kepada kompatriotnya sesama Belgia Marouane Fellaini yang sedang mengalami kesulitan bersinar di Manchester United.

Mantan pemain itu belum mampu memberikan kontribusi yang maksimal bagi United musim ini. Didatangkan ke Old Trafford pada musim panas lalu ternyata Fellaini lebih banyak mendapatkan kritik ketimbang pujian.

Kompany tak ingin Fellaini terus mengalami masa yang suram di Setan Merah dan berharap bisa kembali memberikan dampak yang positif bagi timnya.

Semua orang tak boleh lupa ini musim pertama Fellaini di Manchester United. Ini kepindahan yang penting dan dia masih membutuhkan waktu, ucap Kompany di acara Alan Brazil Sports Breakfast.

Dia pemain penting di Belgia. Dia salah satu pemain spesial. Dia bisa memberikan dampak yang bagus bagi tim. Ini hanya masalah waktu sebab dia punya kualitas.[initial]

 (ts/ada)