Kolarov Enjoy Main Bareng Silva dan Sterling

Editor Bolanet | 29 Agustus 2015 23:00
Kolarov Enjoy Main Bareng Silva dan Sterling
Aleksandar Kolarov (c) AFP
- Aleksandar Kolarov mengaku ia amat senang bisa bekerja sama dengan rekannya di Manchester City, David Silva dan Raheem Sterling.

Kolarov sempat mencetak satu gol kala ia membantu The Citizens mengalahkan Everton dan mempertahankan rekor 100 persen di Premier League dalam tiga pertandingan awal.

Saya kira kami sudah bekerja amat baik di awal musim. Raheem dan David merupakan pemain hebat dan bagi saya, amat mudah bekerja dengan mereka, jelas Kolarov pada laman resmi klub.

Lawan fokus menjaga keduanya, sehingga ketika saya maju ada ruang untuk menyerang. Kami selalu bekerja dengan baik ketika menyerang dan mencetak gol. Namun sekarang pertahanan kami juga bagus. Kami tidak membiarkan lawan menguasai bola, karena ketika kami menguasainya - kami tahu kualitas yang ada dalam diri kami. [initial]

 (tfa/rer)