Klopp: Spurs Kuat, Tapi Liverpool Juga Kuat

Editor Bolanet | 25 Agustus 2016 19:40
Klopp: Spurs Kuat, Tapi Liverpool Juga Kuat
Tottenham Hotspur vs Liverpool (c) Bola.net
- Manajer , Jurgen Klopp, mengaku bahwa adalah tim yang kuat namun juga menegaskan tim asuhannya merupakan tim yang sama kuatnya.


Akhir pekan ini, duel seru akan tersaji di White Hart Lane. Tottenham akan menjamu Liverpool. Tim yang sedang naik daun bersama Mauricio Pochettino akan berhadapan dengan tim yang sedang berusaha bangkit di bawah asuhan Klopp.


Jika mengacu pada hasil klasemen akhir liga musim lalu, maka saat ini Spurs bisa dibilang lebih kuat ketimbang The Reds. The Lily Whites dipastikan bertambah kuat dengan hadirnya sejumlah amunisi baru. Meski demikian, Klopp tak gentar dengan kekuatan tim tersebut. Sebab ia juga merasa Liverpool juga tim yang kuat.


Seluruh situasi di lapangan akan berbeda. Mereka adalah tim bermain dengan menekan lawan, tim yang menekan lawan dengan intensitas tinggi, jadi kita perlu tahu tentang ini. Mereka tidak memberikan banyak ruang tetapi tentu saja tetap saja ada ruang, ujar Klopp pada situs resmi The Reds.


Mereka harus bermain melawan kami dan itulah masalahnya. Jadi saya tidak terlalu tertarik di mana mereka berkembang tetapi, tentu saja, kita tahu mereka kuat, itulah satu-satunya hal yang kita perlu tahu. Kita juga bisa menjadi kuat dan harus menunjukkan ini pada pukul 12.30 (waktu setempat) pada hari Sabtu nanti, tegasnya. [initial]


 (lfc/dim)