Klopp: Salah Adalah Seorang Panutan
Dimas Ardi Prasetya | 20 April 2019 06:44
Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp memuji Mohamed Salah sebagai seorang panutan setelah anak asuhnya itu masuk daftar salah satu dari 100 orang paling berpengaruh di dunia tahun 2019 versi majalan TIME.
Pemain asal Mesir ini menjadi cover majalah tersebut untuk edisi bulan Mei mendatang. Dalam wawancaranya, ia Salah berbicara tentang pentingnya para perempuan mendapat perlakuan yang lebih baik dalam budaya modern.
Salah sendiri memiliki reputasi sebagai pesepakbola yang alim. Ia juga sangat dermawan karena sangat ringan tangan dalam membantu kaum yang membutuhkan, khususnya di kampung halamannya di Mesir.
Klopp pun memuji pemain berusia 26 tahun itu. Sebab ia menyebarkan pesan perdamaian di masa-masa sulit di seluruh dunia.
Panutan
"Ia adalah panutan dalam banyak hal yang berbeda," kata Klopp seperti dilansir Goal International. "Benar-benar baik untuk memilikinya, dan Sadio [Mane] juga.
"Keduanya Muslim dan hidup bahwa, di dunia di mana hal-hal ini sangat sering dibahas dengan cara yang berbahaya, di mana orang berpikir 'mereka semua seperti ini' atau 'mereka semua seperti itu'."
"Kami tahu itu tidak benar, tetapi menyenangkan untuk memiliki seseorang di sekitar yang penuh sukacita, penuh cinta dan untuk melakukan apa yang ia lakukan terkait agamanya," ujar Klopp.
Tunjukkan Pada Dunia
Klopp mengatakan Salah memiliki pengaruh besar yang positif di ruang ganti Liverpool. Ia pun berharap pemain 26 tahun itu nanti juga bisa menunjukkan pengaruhnya itu pada dunia.
"Ia [Salah] berada di tengah ruang ganti, dia baik secara sensasional dengan semua anak laki-laki dan ia sangat berpengaruh bagi kita.
"Dan jika seseorang berpikir ia berpengaruh untuk seluruh dunia juga, maka bagus, tunjukkan. Saya tidak tahu persis kapan pertemuan [dengan TIME] akan dilakukan, pekan depan atau sekitar itu."
"Ia akan pergi ke sana, karena itu pernyataan penting bagi dunia," tegas Klopp.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Diyakni Bisa Finis di Atas Man City
Liga Inggris 19 April 2019, 13:13 -
Alonso Dukung Liverpool Juara Liga Champions Musim Ini
Liga Champions 19 April 2019, 12:30 -
Pengalaman di Eropa Jadi Modal Liverpool Hadapi Barca
Liga Champions 19 April 2019, 08:15 -
Liverpool, Menurut Milner, Siap Tumbangkan Barca
Liga Champions 19 April 2019, 07:28 -
Demi Biayai Pembelian Salah, Juventus Siap Jual Dybala
Liga Italia 19 April 2019, 07:17
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39