Klopp Prioritaskan Belanja Bek di Musim Panas
Serafin Unus Pasi | 7 Februari 2019 20:00
Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp kabarnya sudah menetapkan rencana transfer timnya di musim panas nanti. Klopp kabarnya akan memprioritaskan membeli bek baru begitu bursa transfer dibuka.
Liverpool sendiri selama dua musim terakhir melakukan investasi besar. Mereka berani mengucurkan banyak uang untuk mendatangkan pemain top ke Anfield.
Investasi itu terbukti cukup manjur. The Reds saat ini menjadi salah satu tim yang menjadi kandidat serius juara Premier League musim ini, menyaingi rival mereka, Manchester City.
Namun dilansir The Sun, Klopp belum puas dengan skuat yang ia miliki saat ini. Ia kabarnya ingin membeli bek tengah baru di bursa transfer musim panas nanti.
Mengapa Klopp ingin membeli bek tengah baru di musim panas nanti? Simak informasinya di bawah ini.
Rentan Cedera
Menurut laporan tersebut, Klopp ingin mendatangkan bek tengah baru karena barisan pertahanannya yang rentan cedera.
Baru-baru ini The Reds memang sempat mengalami krisis bek tengah. Pasalnya Dejan Lovren, Joe Gomez dan Joel Matip berulang kali masuk ruang perawatan Liverpool karena cedera.
Situasi ini dianggap tidak ideal bagi Klopp, sehingga ia merasa butuh tambahan amunisi di lini pertahanannya agar ia memiliki kedalaman tim yang bagus.
Perkuat Lini Pertahanan
Selain untuk mengatasi cedera, Klopp ingin membeli bek tengah baru untuk menambah kualitas lini pertahanannya.
Musim ini Klopp menjadikan Virgil van Dijk dan Joe Gomez sebagai bek tengah utamanya. Performa kedua pemain ini sejatinya cukup bagus di mana mereka mampu meredam lini serang lawan.
Namun selain kedua pemain ini, Klopp tidak memiliki bek tengah yang mumpuni, karena permainan Joel Matip dan Dejan Lovren cenderung masih kurang stabil. Alhasil membeli bek tengah baru adalah jalan untuk menambah kekuatan pertahanan The Reds.
Turun Peringkat
Liverpool saat ini menempati peringkat 2 klasemen sementara EPL setelah Manchester City berhasil mengudeta mereka paska mengalahkan Everton dengan skor 2-0 dini hari tadi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Silva Yakin City Bisa Pertahankan Trofi Juara EPL
Liga Inggris 6 Februari 2019, 23:52 -
Terpeleset, Fabinho Minta Liverpool Bangkit Saat Lawan Bournemouth
Liga Inggris 6 Februari 2019, 21:00 -
Messi Terdepan Dalam Perburuan Penghargaan Sepatu Emas Eropa
Liga Champions 6 Februari 2019, 19:49 -
Liverpool Imbang Lawan West Ham, Begini Dalih James Milner
Liga Inggris 6 Februari 2019, 19:20 -
Lawan Liverpool, Bayern Munchen Tanpa Manuel Neuer?
Liga Champions 6 Februari 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39