Klopp: Mourinho Harus Menerima Konsekuensi dari Kegagalan
Richard Andreas | 19 Desember 2018 14:00
Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp turut berkomentar terkait pemecatan Jose Mourinho dari jabatannya sebagai pelatih Manchester United. Menurutnya, pemecatan Mourinho adalah konsekuensi dari kegagalannya sendiri dalam mengembangkan permainan MU.
Selasa (18/12) WIB kemarin, dunia sepak bola dikejutkan dengan pengumuman pemecatan Mourinho. Kabarnya, pihak klub sudah tak lagi bisa menerima penampilan buruk MU, khususnya saat dipermalukan Liverpool dengan skor telak 1-3 akhir pekan lalu.
Mourinho meninggalkan MU dalam kondisi buruk. Setan merah berada di posisi keenam klasemen sementara. Tertinggal 19 poin dari Liverpool di puncak dan tertinggal 11 poin dari posisi empat besar.
Klopp menilai catatan buruk itulah yang membuat Mourinho dipecat. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Konsekuensi
Sebagai pelatih, Klopp paham betul betapa sulitnya pekerjaan itu. Seorang pelatih selalu dinilai dari hasil. Dia sendiri bahkan tak yakin bisa terus mempertahankan jabatannya sebagai pelatih Liverpool.
"Dia [Mourinho] ingin sukses di MU dan dia sudah berhasil melakukan itu tetapi lalu semuanya tak bekerja dengan baik seperti yang diinginkan banyak orang," ungkap Klopp di fourfourtwo.
"Lalu dia harus menerima konsekuensinya. Itulah pekerjaan kami. Saya selalu mengatakan itu. Hal yang sama juga berlaku untuk saya dan jika klub berpikir ada seseorang yang bisa melakukan pekerjaan lebih baik, mereka harus mengubahnya."
Kejam
Itulah kejamnya dunia pelatih saat ini menurut Klopp. Semuanya dinilai berdasarkan hasil, jika pihak klub percaya ada sosok yang bisa membawa hasil lebih baik, pergantian pun tak terelakkan. Mourinho hanyalah salah satu korban.
"Sekarang, begitulah adanya. Tak ada lagi yang melihat cara kami bermain di pertandingan terakhir, jika mereka berpikir ada sosok yang bisa melakukannya lebih baik, mereka akan mengubahnya saat ini."
"Dalam pekerjaan kami, hal itu [pergantian pelatih] bisa sangat mahal untuk klub. Biaya mahal satu-satunya hal yang terkadang menyelamatkan hidup kami," tutup Klopp.
Berita Video
Berita video data dan fakta Jose Mourinho bersama Manchester United hingga dipecat.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marcelo Enggan Komentari Gosip Kembalinya Mourinho ke Madrid
Liga Spanyol 18 Desember 2018, 23:52 -
Legenda Liverpool Sudah Lihat Tanda Pemecatan Mourinho Sejak Awal Musim
Liga Inggris 18 Desember 2018, 23:30 -
Mourinho Dipecat, Jurgen Klopp Turut Bersimpati
Liga Inggris 18 Desember 2018, 23:00 -
Usai Pecat Mourinho, Woodward Dapat Peringatan dari Eks MU Ini
Liga Inggris 18 Desember 2018, 22:46 -
Redknapp: Keterpurukan MU Di Era Mourinho Bukan Salah Woodward
Liga Inggris 18 Desember 2018, 22:30
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39