Klopp Keluhkan Jadwal Premier League Yang Padat
Yaumil Azis | 5 April 2018 12:37
Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, mengatakan bahwa timnya hanya punya waktu sedikit untuk merayakan kemenangan atas Manchester City pada hari Kamis (5/4) dini hari tadi. Sebab, timnya harus kembali bersiap untuk melawan Everton di Premier League akhir pekan nanti.
Baru-baru ini Liverpool berhasil menumbangkan tamu mereka, Manchester City di leg pertama perempat final Liga Champions dengan skor 3-0. Tiga gol Liverpool diciptakan oleh Mohamed Salah, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Sadio Mane di 30 menit awal babak pertama.
Namun, Roberto Firmino tak memiliki waktu banyak untuk merayakan kemenangan atas rivalnya tersebut. Sebab pada hari Sabtu (7/4) nanti, The Reds harus melakoni partai derby melawan Everton di Premier League.
Sedikitnya waktu untuk beristirahat ini pun membuat sang pelatih, Klopp, mengeluh. Ia meminta pihak penyelenggara Premier League untuk memikirkan kembali jadwal yang telah mereka susun sebelumnya.
Bila anda ingin melihat pertandingan seperti ini, maka Premier League harus memikirkannya. Everton mungkin lebih senang dengan pertandingan ini ketimbang kami, dan itu tidak adil, ujar Klopp kepada BT Sport.
Bermain di kompetisi nasional seharusnya tidak menjadi masalah untuk anda. Kami sekarang kesulitan memilih pemain untuk hari Sabtu, di mana orang-orang menyebutnya sebagai laga paling penting tahun ini, lanjutnya.
Saya sangat marah kepada beberapa orang yang membuat keputusan di liga ini. Bila kami punya semua pemain melawan Everton tapi saya tidak memainkan kesebelasan terbaik, apa yang akan terjadi? semua orang tahu, tandasnya.
Di sisi lain, The Citizens pun mengalami hal yang serupa karena mereka harus menghadapi Manchester United pada hari Sabtu nanti. Selang empat hari, kedua tim kembali bertemu dalam leg kedua Liga Champions yang akan berlangsung di Etihad Stadium.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kolo Toure Bela Siapa di Duel Liverpool vs City?
Liga Champions 4 April 2018, 23:25 -
Sutton: Duel Liverpool vs City Akan Luar Biasa!
Liga Champions 4 April 2018, 22:43 -
Jika Ada Tim Yang Bisa Kalahkan City, Maka Tim Itu Adalah Liverpool
Liga Champions 4 April 2018, 22:14 -
Bukan Salah, Ini Pemain Kunci Liverpool vs City Menurut Sutton
Liga Champions 4 April 2018, 21:47 -
Prediksi Benitez, Duel Liverpool vs City Ditentukan Detail Kecil
Liga Champions 4 April 2018, 21:25
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39