Kisah Aaron Wan-Bissaka: Karir Nyaris Hancur Gara-Gara Junk Food dan Minuman Soda
Serafin Unus Pasi | 17 Juli 2021 19:00
Bola.net - Sebuah kisah dibagikan Aaron Wan-Bissaka mengenai karirnya. Bek Manchester United itu mengakui bahwa karirnya nyaris berakhir lebih cepat karena junk food dan minuman bersoda.
Wan-Bissaka dikenal sebagai salah satu bek muda potensial di EPL. Ia mulai menunjukkan sinarnya saat bermain di Crystal Palace.
Manchester United jatuh hati dengan performa sang bek. Alhasil mereka berani membayar 50 juta pounds untuk mendapatkan jasanya.
Wan-Bissaka mengakui bahwa karir sepakbola profesionalnya nyaris berakhir lebih cepat. "Ketika saya masih muda, saya berteman dengan orang-orang dari banyak latar belakang, dan saya sempat terseret dengan apa yang teman-teman saya lakukan," ujar Wan-Bissaka kepada Player Tribune.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Gaya Hidup Tidak Sehat
Wan-Bissaka menceritakan bahjwa ia sempat terlibat dalam gaya hidup yang tidak sehat. Dan itu membuat karirnya sempat terancam selesai lebih awal.
"Saya di tim muda Crystal Palace, saya tidak serius dalam hal-hal seperti diet dan lain sebagainya. Sementara teman-teman saya di sekolah kebanyakan tidak bermain sepakbola, sehingga mereka tidak perlu berlatih seusai sekolah seperti saya,"
"Sepulang sekolah mereka sering mengajak saya makan ayam, kentang goreng, minuman bersoda dan lain sebagainya. Jujur pada saat itu saya terpengaruh dengan mereka, sehingga saya mengabaikan diet saya,"
Berkat Ayah
Wan-Bissaka menyebut berkat sang Ayah, ia bisa keluar dari lingkaran setan itu dan fokus meniti karir profesionalnya.
"Palace menyadari situasi saya itu dan berbicara kepada ayah saya bahwa musim itu bisa jadi musim terakhir saya di sana. Ayah saya kemudian berbicara dengan saya dan saya bisa merasakan kesakitannya di setiap ucapannya,"
"Biasanya ayah saya akan memarahi saya, namun pada saat itu ayah saya berbicara dari hati ke hati dan ia tidak pernah berbicara seperti itu kepada saya. Jadi saya tahu bahwa situasi ini benar-benar serius," ujarnya.
Jadi Andalan
Wan-Bissaka sendiri berhasil menjalani karir profesionalnya yang sukses.
Posisinya sebagai bek kanan utama MU tidak tergeser sejak musim lalu.
(Player Tribune)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketika Mason Greenwood Ingin Dapat Wejangan dari Wayne Rooney
Liga Inggris 16 Juli 2021, 20:50 -
Mantap ke MU, Kieran Trippier Siap Gusur Posisi Aaron Wan-Bissaka
Liga Inggris 16 Juli 2021, 20:40 -
Raphael Varane Targetkan Transfer ke MU Kelar di Akhir Bulan Ini
Liga Inggris 16 Juli 2021, 20:19 -
Maaf Mourinho, Alex Telles Tidak Boleh ke AS Roma!
Liga Inggris 16 Juli 2021, 20:04
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39