Kiper Ini Ragukan Masa Depannya di Arsenal
Rero Rivaldi | 2 Maret 2017 14:25
Bola.net - - Kiper , Wojciech Szczesny mengakui ia tidak tahu apa yang akan terjadi musim depan.
Pemain berusia 26 tahun tengah menjalani tahun kedua sebagai pemain pinjaman di AS Roma, namun mengakui bahwa ia masih terus mengikuti perkembangan Arsenal dan kecewa ketika timnya kalah.
Petr Cech adalah kiper nomor satu Arsenal dan Szczesny sudah dikaitkan dengan banyak tim top Eropa - meski sepertinya Roma tidak akan membelinya secara permanen.
Kiper Polandia itu tampil impresif di Serie A dan ingin meneruskan momentum apiknya musim depan.
Saya tidak tahu di mana saya akan bermain musim depan. London masih rumah saya, saya bermain di Roma tapi saya fans Arsenal. Saya menonton pertandingan mereka, kadang saya sedih, kadang senang. Satu setengah tahun di Italia bukan yang terburuk, sekarang masih ada empat bulan bersama Roma dan saya fokus pada penampilan saya, tutur Szczesny di Express.
Saya memikirkan tentang bagaimana bermain bagus, bukan di mana saya akan bermain. Dortmund atau Napoli? Itu hanya spekulasi, saya hanya tahu semakin bagus saya bermain, opsi akan makin banyak. Di musim panas, saya akan memikirkan itu.
Saya akan bisa memilih klub yang menjadikan saya nomor satu. Itulah alasan saya ke Roma, saya tahu saya akan bermain, namun di Arsenal saya tidak yakin. Semuanya berjalan dengan baik, namun waktu yang akan menjawab. Lukasz Skorupski dan Alisson bermain bagus. Tidak ada perselisihan di antara kami. Roma tak punya masalah di sektor kiper.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Dibobol Gawangnya, Inter Kini Bidik Nainggolan
Liga Italia 1 Maret 2017, 20:01 -
Spalletti: Nainggolan Adalah 'Binatang Langka'
Liga Italia 1 Maret 2017, 11:05 -
Liga Italia 1 Maret 2017, 10:33
-
Tiga Arti Derby Roma vs Lazio Bagi Spalletti
Liga Italia 1 Maret 2017, 10:15 -
Derby della Capitale Dalam Angka
Liga Italia 1 Maret 2017, 09:48
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39