Ketimbang Higuain, Chelsea Seharusnya Rekrut Antoine Griezmann
Serafin Unus Pasi | 1 Februari 2019 16:20
Bola.net - - Mantan pemain Chelsea, William Gallas sedikit menyesalkan perekrutan Gonzalo Higuain oleh timnya. Gallas menilai Chelsea lebih baik mendatangkan Antoine Griezmann ke Stamford Bridge ketimbang Higuain.
Chelsea sendiri resmi merekrut pemain baru di bursa transfer musim dingin ini. Mereka meminjam Gonzalo Higuain dari Juventus hingga akhir musim nanti dengan opsi pembelian permanen.
Higuain sendiri nampaknya gagal memberikan kesan pertama yang baik. Tampil sebagai starter pada laga melawan Bournemouth, sang striker yang bermain menjadi starter gagal membuat satupun tembakan tepat sasaran pada laga itu.
Namun menurut Gallas, Chelsea lebih baik merekrut Griezmann daripada Higuain. "Griezmann adalah salah satu dari lima striker terbaik di Dunia saat ini," buka Gallas kepada Leo Vegas.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca komentar lengkap eks The Blues tersebut.
Pemain Hebat
Gallas sendiri mengaku sangat kagum dengan performa yang ditunjukkan Griezmann bersama Timnas Prancis dan Atletico Madrid selama ini.
Gallas yakin jika Griezmann yang bermain pada laga melawan Bournemouth kemarin, maka ia bisa memberikan dampak yang lebih besar daripada yang dilakukan Higuain.
"Dengan kualitas yang ia miliki, saya yakin dia bisa melukai para pemain bertahan lawan. Saya benar-benar berharap bisa meliahtnya bermain di Premier League."
Karakter Pas
Gallas juga yakin bahwa Griezmann punya karakteristik permainan yang sesuai dengan taktik Maurizio Sarri sehingga ia bisa menjadi mesin gol yang mematikan bagi The Blues.
"Griezmann adalah penyerang yang sabar. Dia seorang pemain yang rajin dan ia secara konsisten terus mencetak gol bagi timnya."
"Saya yakin dia akan sangat sempurna bagi Chelsea." tandasnya.
Performa Apik
Griezmann musim ini tercatat sudah membuat 16 gol dan 9 assist bagi Atletico Madrid di semua kompetisi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Ada Tawaran Melatih Sama Sekali untuk Conte
Liga Italia 31 Januari 2019, 21:52 -
Pengganti Hazard Ada Dalam Diri Hudson-Odoi
Liga Inggris 31 Januari 2019, 18:50 -
Chelsea Didorong untuk Bajak Griezmann
Liga Inggris 31 Januari 2019, 18:19 -
4 Pelajaran Dari Kekalahan Telak Chelsea di Kandang Bournemouth
Liga Inggris 31 Januari 2019, 17:15 -
Chelsea Dipastikan Tidak Akan Lepas Callum Hudson-Odoi
Liga Inggris 31 Januari 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23