Kepa Tidak Terbebani Status Kiper Termahal Dunia
Serafin Unus Pasi | 29 Desember 2018 20:00
Bola.net - - Sebuah pengakuan diungkapkan oleh Kepa Arrizabalaga. Penjaga gawang Chelsea itu menegaskan bahwa ia tidak terganggu dengan statusnya sebagai kiper termahal di dunia.
Kepa sendiri merupakan salah satu pembelian Chelsea di musim panas kemarin. Ia didatangkan dari klub La Liga, Athletic Bilbao setelah Chelsea kehilangan Thibaut Courtois yang pindah ke Real Madrid.
Transfer Kepa sendiri cukup menyita perhatian publik. Hal ini dikarenakan Chelsea harus membayar sebesar 71 juta pounds untuk jasanya, di mana ia resmi menjadi kiper termahal di dunia sepanjang sejarah.
Meski menyandang status besar itu, namun Kepa mengaku tidak terganggu akannya. "Tentu saja nilai transfer saya kemarin sangat tinggi," buka Kepa kepada Sky Sports.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui pandangan kiper Timnas Spanyol itu mengenai statusnya.
Situasi Normal
Kepa sendiri mengaku tidak mau ambil pusing dengan nilai transfernya karena ia menilai bahwa nilai transfernya itu ditentukan oleh banyak hal.
"71 juta pounds merupakan uang yang jumlahnya sangat banyak dan saya sadar betul akan hal itu."
"Namun jika anda melihat situasi bursa transfer dan bagaimana transfer itu terjadi, maka saya bisa bilang harga jual saya ini tergolong normal."
Alihkan Fokus
Kepa sendiri menegaskan bahwa ia sama sekali tidak terpengaruh dengan label sebagai kiper termahal di dunia.
Kepa menegaskan bahwa dirinya lebih fokus untuk meningkatkan permainannya ketimbang harus memikirkan label sebagai kiper termahal di dunia.
"Saya rasa itu [nilai transfer] tidaklah penting dan saya tidak perlu mengerahkan seluruh fokus saya di sana." tandasnya.
Laga Berikutnya
Kepa kemungkinan besar akan kembali menjadi starter saat Chelsea menghadapi Crystal Palace besok malam.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Higuain Minta Pindah ke Chelsea
Liga Italia 28 Desember 2018, 17:02 -
Hazard Tembus 100 Gol di Chelsea, Willian Ikut Senang
Liga Inggris 28 Desember 2018, 15:15 -
Willian Ingin Lanjutkan Tren Kemenangan Chelsea
Liga Inggris 28 Desember 2018, 14:45 -
Arnautovic Dianggap Cocok Bermain di Chelsea
Liga Inggris 28 Desember 2018, 13:30 -
Eden Hazard Akan Putuskan Masa Depannya Pada Akhir Musim
Liga Inggris 28 Desember 2018, 10:30
LATEST UPDATE
-
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39 -
Manchester United Bakal Korbankan 3 Pemain untuk Beli Striker Baru
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:19 -
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23