Kembali Kalah, Ivanovic Kecam Cara Bertahan Chelsea

Editor Bolanet | 14 September 2015 10:23
Kembali Kalah, Ivanovic Kecam Cara Bertahan Chelsea
Branislav Ivanovic (c) AFP
- Branislav Ivanovic mengecam rekor pertahanan , usai mereka kalah dari pekan lalu.

Sang juara bertahan kini telah kemasukan 12 gol dari lima pertandingan perdana dan hal tersebut membuat mereka menjadi tim dengan pertahanan terburuk.

Namun Ivanovic mengatakan bahwa masalah tak hanya ada di empat barisan bek yang mereka miliki.

Sebagai tim, kami harus bermain amat bagus dan itulah yang membuat kami mendapat hasil bagus. Kami harus cepat menemukan performa terbaik. Kami harus bertahan sebagai unit kecil dan mencoba memenangkan pertandingan dengan modal tersebut, jelas Ivanovic pada reporter.

Pertandingan memang berat, namun kami bisa berubah. Kami seringkali dihukum karena kesalahan yang kami buat. Ketika Anda tak berhasil menang, semuanya memang sulit. Namun kami hanya butuh satu kemenangan dan semuanya akan berubah. [initial]

 (mir/rer)