Kelas! Manchester City Berikan Tribut untuk Munich Air Tragedy
Serafin Unus Pasi | 6 Februari 2020 19:20
Bola.net - 'Rivalitas hanya 90 menit di atas lapangan' nampaknya benar-benar dihayati oleh Manchester City. Raksasa Premier League itu turut memberikan tribut kepada rival mereka, Manchester United yang tengah mengenang Munich Air Tragedy.
Dalam satu dekade terakhir, rivalitas antara Manchester City dan Manchester United semakin memanas. The Citizens yang sebelumnya hanya 'anak bawang' di kota Manchester berhasil tumbuh menjadi tim besar sekaligus penantang gelar serius bagi Manchester United.
Meski rivalitas antara dua tim asal kota Manchester itu cukup besar, namun tidak berarti mereka saling acuh tak acuh di luar lapangan. Pada hari ini, Kamis, 6 Februari 2020 Manchester United tengah mengenang salah satu tragedi kelam dalam sejarah mereka, yaitu Munich Air Tragedy.
Sebagai rival, Manchester City memberikan gestur yang manis. Mereka memutuskan untuk memberikan tribut untuk rival mereka tersebut baru-baru ini.
Seperti apa tribut yang diberikan Manchester CIty kepada United? Simak informasinya di bawah ini.
Turut Beduka Cita
Manchester City menunjukkan simpatinya kepada Manchester United melalui unggahan mereka di media sosial.
"Kami memberikan penghormatan kami untuk peringatan 62 tahun Munich Air Disaster #ACityUnited"
Dapat Pujian
Keputusan Manchester City mengesampingkan rivalitas mereka demi menghormati tragedi Manchester United itu mendapatkan banyak tanggapan positif di media sosial.
Banyak yang menilai City sudah melakukan tindakan berkelas dengan memberikan tribut tersebut. Bahkan mayoritas pendukung Man City menyetujui tindakan yang dilakukan pihak klub.
Mereka menilai bahwa City telah menunjukkan jiwa yang besar untuk membuang ego mereka demi menghormati salah satu tragedi terkelam di sejarah Manchester United.
Munich Air Tragedy
Muncih Air Tragedy merupakan sebuah kecelakaan mematikan yang menimpa skuat Manchester United di tahun 1958.
Kecelakaan ini merenggut 11 nyawa pemain Man United akibat kegagalan pesawat lepas landas di Munchen tersebut.
(Manchester City)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Saingi Bayern Munchen untuk Transfer Leroy Sane
Liga Italia 5 Februari 2020, 17:00 -
Manchester City Uangkan Joao Cancelo di Musim Panas
Liga Inggris 5 Februari 2020, 16:50 -
Jadwal Leg Pertama Babak 16 Besar Liga Champions 2019/2020
Liga Champions 5 Februari 2020, 14:39 -
Josep Guardiola Tidak Layak Disebut Sebagai Pelatih Terbaik di Dunia? Ini Alasannya
Liga Inggris 5 Februari 2020, 14:30 -
VAR Buat Pertandingan Premier League Tak Menyenangkan, Setuju?
Liga Inggris 5 Februari 2020, 13:51
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39