Kecewa, Ashley Cole Mengancam Hengkang

Editor Bolanet | 6 September 2012 10:31
Kecewa, Ashley Cole Mengancam Hengkang
Ashley Cole. (c) AFP
- Media Inggris The Sun melaporkan Ashley Cole bersiap angkat koper dari . Karena ia hanya ditawari perpanjangan kontrak selama setahun.

Bek sayap kiri itu tinggal semusim kontraknya di Stamford Bridge. Itu artinya jika tak ada kontrak baru, ia bisa pergi bernegosiasi secara free Januari nanti dan punya klub baru di bulan Juni.

Cole dulunya didatangkan dari tahun 2006, ketika ia tak puas hanya digaji 55 ribu poundsterling di Highbury. Kini ia telah berumur 31 tahun.

Salah seorang insider The Blues membocorkan informasi ini, Kebijakan Tuan adalah perpanjang satu tahun saja bagi pemain di atas umur 30 tahun. Namun dalam kasus ini Ashley murka,

Semua orang paham dia bek sayap kiri terbaik dunia. Dia bekerja keras dan masih bisa bermain lebih lama lagi. Tidak ada klub di dunia ini yang bakal tak mau menerimanya secara gratis. (sun/lex)