Kata Erik Ten Hag Soal Cedera Anthony Martial, Seberapa Parah Kondisinya?
Aga Deta | 10 Oktober 2022 11:30
Bola.net - Manajer Manchester United Erik ten Hag memberikan informasi terkait cedera yang dialami Anthony Martial pertandingan melawan Everton dini hari tadi.
Manchester United bertandang ke markas Everton pada pekan ke-10 Premier League 2022/23. Bermain di Goodison Park, Senin (10/10) malam WIB, The Red Devils mengalahkan tuan rumah dengan skor tipis 2-1.
Man United sempat tertinggal melalui gol Alex Iwobi. Namun, The Red Devils akhirnya mampu membalikkan keadaan lewat gol Antony dan Cristiano Ronaldo.
Sayangnya, MU harus kehilangan Anthony Martial dalam pertandingan ini. Penyerang asal Prancis itu mengalami cedera dan digantikan Cristiano Ronaldo pada menit ke-28.
Kondisi Martial
Usai pertandingan, Erik ten Hag mengaku belum bisa memberikan banyak keterangan terkait cedera Martial. Meski demikian, Ten Hag memperkirakan cedera yang dialami Martial tidak serius.
"Kami masih harus menunggu, saya tidak bisa memberikan diagnosis," ujar Ten Hag kepada BBC Sport.
"Saya tidak berpikir itu masalah yang besar. Dia berhasil memberikan assist bagi gol pertama. Saya puas dengan penampilan tim. Kemudian Ronaldo masuk dan membuat kami meraih kemenangan. Saya benar-benar puas."
Cedera Martial Berkah Ronaldo
Cedera yang dialami Martial sepertinya menjadi berkah buat Ronaldo. Bintang asal Portugal itu masuk ke lapangan setelah Martial mendapat cedera.
Ronaldo kemudian mampu mencetak gol kedua MU pada babak kedua. Ten Hag sangat senang dengan gol yang dicetak Ronaldo tersebut.
Saya senang untuknya. Itu juga merupakan gol pertamanya musim ini di Premier League sehingga akan membantunya mencetak lebih banyak gol dalam beberapa pekan mendatang," lanjutnya.
Klasemen Premier League
Sumber: BBC
Baca Juga:
- Nonton Gol ke-700 Cristiano Ronaldo yuk!
- Pemenang dan Pecundang dari Laga Everton vs Manchester United: Horeee, Ronaldo Pecah Telur!
- Casemiro Lawan Everton: Bola Direbut Lalu Gol, Merebut Bola Lalu Gol!
- Rincian 700 Gol Cristiano Ronaldo: Emang Paling Gokil Saat Bela Real Madrid!
- Rapor Pemain Manchester United Saat Tumbangkan Everton: Casemiro Nyaris Jadi Pecundang!
- Penampilan Terbaik Antony dari Enam Laga Awal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Everton vs Manchester United Hari Ini, Senin 10 Oktober 2022
Liga Inggris 9 Oktober 2022, 21:36 -
Enak Nih! Erik Ten Hag Izinkan Maguire Absen dari MU untuk Liburan
Liga Inggris 9 Oktober 2022, 20:46 -
Optimis! Rashford Yakin Ronaldo Bakal Cetak Banyak Gol Lagi Bagi Man United
Liga Inggris 9 Oktober 2022, 20:25 -
Nonton Siaran Live Streaming Everton vs Man Utd Hari Ini, 10 Oktober 2022
Liga Inggris 9 Oktober 2022, 20:07
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39