Kapal Chelsea Tidak Oleng Meski Ada Insiden Kepa vs Sarri
Dimas Ardi Prasetya | 28 Februari 2019 18:17
Bola.net - - Winger Chelsea Pedro Rodriguez menegaskan bahwa kapal The Blues tidak oleng meski baru saja terjadi keributan antara Kepa Arrizabalaga dengan manajer Maurizio Sarri.
Sebuah insiden yang sangat jarang terjadi muncul di laga antara Chelsea vs Manchester City di final Carabao Cup di Stadion Wembley. Saat itu Kepa dengan arogan menolak perintah Sarri untuk keluar dari lapangan.
Sebab ia ingin menggantikannya dengan Willy Caballero. Penolakan itu sampai membuat Sarri terlihat frustasi di pinggir lapangan.
Namun pada akhirnya Sarri menyebut itu hanya salah paham saja. Kemudian pihak Chelsea juga sudah memberikan hukuman kepada kiper asal Spanyol tersebut.
Aman Terkendali
Selain itu, ada juga kabar bahwa kondisi ruang ganti jadi makin tidak kondusif. Sebab Kepa disebut berseteru dengan Caballero usai pertandingan.
Akan tetapi, Pedro dengan tegas mengatakan bahwa skuat The Blues tidak oleng. Semuanya masih aman terkendali dan semua pemain fokus untuk terus meraih kemenangan.
"Ada banyak pembicaraan pekan ini dan itu selalu sedikit mengguncang, tetapi kenyataannya adalah di ruang ganti kami bersama, sebagai tim yang hebat," tegasnya pada ESPN.
"Kami belum memberikan banyak hal penting untuk semua yang telah dibicarakan dan pada akhirnya itu adalah hal yang paling penting. Kami fokus untuk tampil dengan baik dalam setiap pertandingan untuk mendapatkan tiga poin, karena dari sini hingga akhir musim semuanya akan menjadi final dan kami akan mencoba berjuang untuk berada di empat besar," tegasnya lagi.
Selesai
Winger asal Spanyol ini juga mengatakan bahwa masalah itu sudah benar-benar selesai. Pedro lantas menyerukan pada rekan-rekannya agar segera fokus mempersiapkan diri untuk menghadapi laga berikutnya yakni lawan Fulham di Craven Cottage.
"Ini adalah pertandingan hebat bagi kami untuk mendapatkan kepercayaan diri dan bertahan di sana [dalam pertarungan untuk empat besar]," seru Pedro.
"Kami semua berbicara satu sama lain di ruang ganti. Kami juga berbicara dengan Willy dan kami telah berbicara dengan pelatih. Yang benar adalah bahwa kami telah menyelesaikan semua masalah dan saya pikir itu adalah insiden kecil daripada masalah serius," tuturnya.
"Selalu berguna untuk belajar. Kami bersama Kepa, dengan Willy [Cabellero] dan dengan manajer. Ini adalah jalan yang harus kami ikuti. Sekarang kami harus bersiap-siap dengan baik untuk pertandingan melawan Fulham karena ini adalah final lainnya."
Berita Video
Berita video para pemain yang berpeluang menggantikan Philippe Coutinho di Barcelona.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eden Hazard Ikut Gerakan Bela Maurizio Sarri
Liga Inggris 27 Februari 2019, 22:00 -
John Terry Tak Rindukan Keseruan Bermain di Atas Lapangan
Liga Inggris 27 Februari 2019, 21:24 -
Setelah Sarri, Kepa Kini Cari Keributan dengan Caballero
Liga Inggris 27 Februari 2019, 18:17 -
Merson: Daripada Leicester, Rodgers Lebih Baik ke Chelsea
Liga Inggris 27 Februari 2019, 17:05 -
Juventus Tidak Ingin Gonzalo Higuain Kembali ke Turin
Liga Italia 27 Februari 2019, 16:40
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40