Kante: Terlalu Dini Bicarakan Trofi Juara

Afdholud Dzikry | 5 Desember 2016 10:15
Kante: Terlalu Dini Bicarakan Trofi Juara
(c) AFP

Bola.net - - Gelandang Chelsea, N'Golo Kante tak mau gegabah dan jemawa bahwa The Blues akan menjuarai Premier League musim ini.

Tak banyak diprediksi akan bermain gemilang setelah musim lalu hancur lebur, The Blues justru mampu menunjukkan kekuatan mereka bersama pelatih baru Antonio Conte.

Terbaru, mereka baru saja mengalahkan favorit juara Manchester City dengan skor 3-1. Sontak kemenangan ini membuat The Blues kini difavoritkan juara setelah mereka menguasai puncak klasemen dan unggul tiga poin dari Arsenal di posisi kedua.

Manchester City merupakan tim bagus. Kami semua berpikir mereka akan berjuang untuk gelar, tapi ini terlalu dini berbicara mengenai gelar juara, ujarnya.

Kami harus bertahan di posisi ini. Di beberapa bulan terakhir kami berbicara tentang ini, tapi ini terlalu dini untuk membicarakannya saat ini, tambahnya.

Ini pertandingan sulit tapi kami menang dan kami bahagia. Kami berharap untuk tetap melangkah di jalur ini, tandasnya.