Kane Akui Gugup Berat Saat Eksekusi Penalti Tottenham
Serafin Unus Pasi | 5 Februari 2018 12:30
Bola.net - - Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane merasa lega berhasil membawa timnya imbang melawan Liverpool tadi malam. Kane menyebut ia sempat gugup berat saat mengeksekusi tendangan penalti keduanya di Anfield tadi malam.
Tottenham sendiri berhasil pulang dari Anfield dengan membawa 1 poin. Mereka sukses mengimbangi sang tuan rumah, Liverpool dengan skor 2-2.
Tottenham sendiri nyaris pulang dengan tangan hampa setelah tertinggal 2-1 jelang akhir laga. Namun mereka berhasil menyamakan kedudukan berkat tendangan penalti Harry Kane setelah Virgil van Dijk melanggar Erik Lamela di kotak terlarang.
Penalti itu merupakan penalti kedua yang dieksekusi Kane pada tadi malam. 10 menit sebelumnya ia juga mengeksekusi penalti, namun sayang Loris Karius berhasil mematahkan penalti tersebut.
Kane sendiri mengakui bahwa ada tekanan yang besar saat ia mengeksekusi penalti kedua tersebut. Saya benar-benar gugup sebelum penalti kedua itu, buka Kane kepada BBC Sports.
Penalti itu adalah momen yang besar dan ada tekanan yang sangat besar namun saya berhasil melakukannya.
Ada tekanan yang sangat besar saat mengeksekusi penalti itu di depan The Kop [Sebutan Supporter Liverpool]. Di penalti pertama, saya melakukan segalanya namun kiper mereka berhasil menepis penalti tersebut.
Menanggapi tudingan banyak pihak yang menyebut penalti keduanya itu seharusnya tidak diberikan, Kane meyakini bahwa wasit sudah mengambil keputusan yang tepat. Kami harus memanfaatkan semua peluang yang ada. Saya sendiri merasa itu merupakan penalti, karena bek mereka menjatuhkan Lamela. tandas striker Timnas Inggris tersebut.
Baca Juga:
- Klopp Akui Liverpool Keteteran Lawan Tottenham
- Cuma Imbang Lawan Liverpool, Gelandang Spurs Kecewa Berat
- Bos Spurs: Liverpool Beruntung Dapat Satu Angka
- Kesal Gagal Menang, Van Dijk Sebut Kane Tukang Diving
- Takut Didenda, Jurgen Klopp Malas Kritik Wasit
- Cetak Gol Fantastis Lawan Spurs, Salah Disamakan Dengan Messi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Spurs Buka Jalan Bagi Madrid Untuk Rekrut Kane
Liga Inggris 4 Februari 2018, 23:10 -
Hamann Sebut Spurs Akan Sedikit Bertahan Lawan Liverpool
Liga Inggris 4 Februari 2018, 22:01 -
Pochettino Sebut Tottenham Gagal Juara Karena Hal Ini
Liga Inggris 3 Februari 2018, 15:25 -
Kondisi Bek Tangguh Tottenham Masih Meragukan Jelang Liverpool
Liga Inggris 3 Februari 2018, 13:20 -
Kontra Spurs, Klopp Pastikan Pemain Ini Absen
Liga Inggris 3 Februari 2018, 12:10
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39