Kalau Mau, Wenger Dibolehkan Belanja 200 Juta Pound

Editor Bolanet | 24 Juli 2015 07:02
Kalau Mau, Wenger Dibolehkan Belanja 200 Juta Pound
Arsene Wenger (c) AFP
- Arsene Wenger sebenarnya diberi keleluasaan yang besar dalam hal transfer. Hal itu disampaikan oleh salah satu direktur ; Lord Harris.

Tak main-main, Arsenal memiliki dana 200 juta pound yang saat ini menganggur di bank. Tapi semua transfer Arsenal, baik transfer kecil atau besar, diserahkan sepenuhnya kepada Wenger.

kami sempat kesulitan uang saat baru pindah ke Emirates Stadium. Tapi sekarang, di rekening bank kami, ada lebih dari 200 juta pound. Wenger tidak akan khawatir jika kami tidak punya uang. Jika ia diberi 100 juta pound pun, bisa saja dia tidak akan menggunakannya, terang Lord Harris kepada The Daily Mail.

Saat ini, Arsenal belum memiliki rencana untuk membeli pemain baru. Arsenal hanya mau membeli pemain kualitas dunia saja saat ini.

Kami tidak memiliki rencana nyata untuk membeli siapa pun, kecuali ia memiliki kualitas seperti Alexis Sanchez atau Mesut Ozil. Wenger memang masih mencari pemain kelas dunia, tapi tak banyak yang tersedia di bursa. [initial]

 (tdm/hsw)