Kabak Tekankan Pentingnya Kemenangan Atas Chelsea di Anfield, Apa Sebabnya?
Dimas Ardi Prasetya | 3 Maret 2021 17:30
Bola.net - Ozan Kabak menegaskan Liverpool wajib menang atas Chelsea di Anfield karena hasil positif itu akan membantu meningkatkan kepercayaan diri mereka.
Liverpool sempat dikenal sebagai tim yang sangat perkasa dan sulit dikalahkan di kandang mereka sendiri di Anfield. Akan tetapi belakangan ini rekor positif mereka di markas sendiri ternoda.
Awalnya mereka sempat dikalahkan oleh Burnley dengan skor 0-1. Setelah itu mereka kalah lagi dari Brighton, juga dengan skor identik.
Liverpool kemudian malah dibantai Manchester City dengan skor 1-4. Terakhir, The Reds dipermalukan Everton dengan skor 0-2.
Liverpool Wajib Menang Atas Chelsea
Liverpool sudah menelan empat kekalahan beruntun di Anfield. Kini The Reds akan bersua dengan Chelsea.
Ozan Kabak pun menegaskan Liverpool wajib menang atas Chelsea. Sebab hasil itu bakal mengangkat kepercayaan diri skuat The Reds.
"Di beberapa pertadingan terakhir kami tidak bisa menang di Anfield. Itu sangat penting," ucapnya pada Premier League Production, via Liverpoolfc.com.
"Kami memenangkan pertandingan tandang, ya, tapi di Anfield kami kesulitan. Untuk membangun kepercayaan diri kami sebagai tim, sangat penting untuk menang melawan tim yang bagus seperti Chelsea," seru Kabak.
Kesan Kabak Terkait Klopp
Ozan Kabak kini berkesempatan berlatih di bawah asuhan Jurgen Klopp di Liverpool. Kesempatan ini tentu saja membuat bek asal Turki tersebut senang.
Pasalnya ia tahu reputasi Klopp. Kabak pun bertekad untuk membuat manajer asal Jerman itu bangga dengan permainannya.
"Jurgen, saya tidak perlu mengatakan betapa hebatnya dirinya sebagai pria dan manajer. Semua orang mengenalnya," ucap Kabak.
"Ia sangat baik dengan saya, ia memberi saya kepercayaan diri dengan kata-katanya dan juga dengan tindakannya. Saya akan mencoba memberikan segalanya dan membuatnya bangga," serunya.
Ozan Kabak sudah bermain sebanyak empat kali bagi Liverpool di semua ajang kompetisi. Ia baru meraih dua kemenangan yakni saat melawan RB Leipzig dan Sheffield United.
(Liverpoolfc.com)
Berita Liverpool Lainnya:
- Cihuy! Akhirnya Bertemu Sang Idola Virgil van Dijk di Liverpool, Ini Kata Kabak
- Liverpool vs Chelsea, Kabak Targetkan Bawa The Reds Ganyang The Blues
- Liverpool vs Chelsea, Berapa Skor Akhir Laga Ini? Tebak yuk!
- Data dan Fakta Premier League: Liverpool vs Chelsea
- Prediksi Liverpool vs Chelsea 5 Maret 2021
- Jika Rekrut Raphael Varane, MU Juga Bakal Cegah Liverpool Dapatkan Kylian Mbappe, Kok Bisa?
- Atasi Masalah Lini Depan, Liverpool Disarankan Rekrut Kylian Mbappe atau Erling Haaland
- Bukan Barcelona, Wijnaldum Bakal ke Inter Usai Pisah dengan Liverpool
- Carragher Akui Terkesan Dengan Pemain Incaran Liverpool Ini: Brilian!
- Saran Legenda Liverpool untuk Martial dan Manchester United: Pisah Aja!
- Dihajar Liverpool, Bos Sheffield tak Ragu Umbar Pujian untuk The Reds
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Siapkan Tawaran Resmi untuk Bintang Muda Saint Etienne
Liga Inggris 2 Maret 2021, 23:25 -
Milan Putuskan Permanenkan Jasa Tomori, tapi Minta Diskon dari Chelsea
Liga Italia 2 Maret 2021, 22:54 -
Tinggalkan Chelsea, Tammy Abraham Bakal Gabung Klub London Ini?
Liga Inggris 2 Maret 2021, 22:00 -
Chelsea Dituding Diuntungkan Wasit, Andreas Christensen Buka Suara
Liga Inggris 2 Maret 2021, 21:20
LATEST UPDATE
-
Man United dan Real Betis Siap Bahas Masa Depan Antony Pekan Depan
Liga Inggris 20 Maret 2025, 08:15 -
Patrick Kluivert Janji Bakal Asah Ketajaman Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 08:05 -
Timnas Australia Tim yang Bagus, Tapi Begitu Juga dengan Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 07:57 -
Nagelsmann: Jerman Bidik Kemenangan Ganda Lawan Italia
Piala Eropa 20 Maret 2025, 07:46
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56