Juventus Mulai Negosiasi Transfer Paul Pogba
Serafin Unus Pasi | 5 Juni 2019 21:20
Bola.net - - Rumor keinginan Juventus membawa pulang Paul Pogba dari Manchester United nampaknya bukan isapan jempol belaka. Tim berjuluk Si Nyonya Tua itu diberitakan tengah menghubungi manajemen Setan Merah untuk membahas transfer Paul Pogba.
Pogba cukup santer diberitakan akan meninggalkan Manchester United di musim panas ini. Tiga tahun terakhir, ia gagal tampil konsisten bersama Setan Merah sehingga ia kerap panen kritikan dari berbagai pihak dalam tiga tahun terakhir.
Pogba sendiri mulai jengah dengan kritikan berat sebelah yang mengarah kepadanya. Alhasil ia sudah meminta sang agen, Mino Raiola untuk mencarikannya klub baru di musim panas nanti.
Dilansir Guardian, Pihak Juventus diberitakan mengamati situasi Pogba di Old Trafford. Mereka berencana untuk memulangkan sang gelandang di musim panas nanti.
Simak Manvuer transfer Juventus untuk Pogba selengkapnya di bawah ini.
Butuh Pemain Berkualitas
Juventus disebut ingin mendatangkan Pogba untuk mencapai target mereka menguasai Eropa dalam beberapa tahun ke depan.
Juventus yang mendominasi Serie A dalam delapan tahun terakhir punya ambisi besar untuk menjadi juara Liga Champions. Namun hingga saat ini, Si Nyonya Tua masih terus gagal mewujudkan impian mereka untuk mengakhiri puasa gelar juara Eropa tersebut.
Untuk itu Juve berencana untuk mendatangkan pemain-pemain berkualitas untuk meningkatkan daya saing mereka, di mana sosok Pogba diyakini mampu meningkatkan performa Bianconeri musim depan.
Mulai Negosiasi
Laporan itu mengklaim bahwa Juventus sudah menghubungi Manchester United untuk menanyakan transfer Pogba.
Mereka disebut sudah mulai mendiskusikan terkait peluang Pogba bergabung kembali dengan Si Nyonya Tua. Mereka juga mulai menanyakan harga yang harus mereka bayarkan untuk transfer Pogba.
Namun Juventus baru akan melemparkan tawaran perdana mereka kepada MU setelah mereka menunjuk pelatih baru mereka di musim panas nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea atau Juventus? Maurizio Sarri Akhirnya Buka Suara
Liga Inggris 4 Juni 2019, 21:30 -
Isu Sarri ke Juventus, Begini Reaksi Cristiano Ronaldo
Liga Italia 4 Juni 2019, 20:00 -
Legenda Juventus Dukung Maurizio Sarri Tangani Si Nyonya Tua
Liga Italia 4 Juni 2019, 16:20 -
Lilian Thuram Sangsikan Pep Guardiola Gabung Juventus
Liga Inggris 4 Juni 2019, 16:00
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39