Juventus Digosipkan Ingin Angkut Mason Greenwood, Begini Kata Fabrizio Romano
Serafin Unus Pasi | 12 April 2024 12:00
Bola.net - Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano memberikan informasi terkait rumor ketertarikan Juventus terhadap Mason Greenwood. Ia menilai transfer itu kemungkinan besar tidak terjadi di musim panas nanti.
Juventus memang dilaporkan sedang berburu penyerang baru. Mereka butuh memperkuat lini serang mereka, setelah produktivitas gol mereka di musim 2023/2024 ini cukup rendah.
Salah satu nama yang dirumorkan jadi incaran Juventus adalah Mason Greenwood. Penyerang muda Manchester United itu menarik perhatian Si Nyonya Tua berkat penampilan apiknya di Getafe.
Baru-baru ini, Romano dikonfirmasi mengenai rumor tersebut. Ia menyebut bahwa Juventus tidak berencana merekrut Greenwood di musim panas nanti.
Simak penuturan sang pakar transfer di bawah ini.
Tidak Akan Kejar
Diwawancarai The United Stand, Romano mengaku sudah mendengar rumor bahwa Juventus berencana merekrut Greenwood di musim panas nanti.
Namun menurut informasi yang didapatkannya, Romano menyebut bahwa penyerang 23 tahun itu tidak masuk dalam daftar belanja Juventus.
"Saya rasa Juventus tidak akan mengejar Mason Greenwood di musim panas nanti," ujar Romano.
Punya Opsi Lain
Romano membenarkan bahwa Juventus memang lagi berburu penyerang baru di bursa transfer musim panas nanti.
Namun ia menyebut bahwa Juventus punya incaran lain ketimbang Greenwood, sehingga Si Nyonya Tua tidak berminat mengangkut Greenwood.
"Dari informasi yang saya dapatkan, Juventus punya opsi lain untuk posisi tersebut. Jadi Greenwood bukan prioritas mereka," pungkasnya.
Harga Kemahalan
Menurut gosip yang beredar, alasan mengapa Juventus tidak mengejar tanda tangan Greenwood karena mahar transfernya terlalu tinggi.
MU membanderol sang penyerang di angka 40 juta Euro dan Juventus menilai harga itu terlalu mahal untuk pemain yang kontraknya tersisa satu tahun lagi.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano via The United Stand)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU dan Juventus, Thiago Motta Berpotensi Bertahan di Bologna
Liga Italia 10 April 2024, 16:30 -
Bintang Lazio Ini Hijrah ke Juventus di Musim Depan?
Liga Italia 10 April 2024, 01:00 -
Juventus Tundukkan Fiorentina, Kemenangan yang Bikin Muntah
Liga Italia 9 April 2024, 05:57 -
Roberto De Zerbi Jadi Kandidat Manajer Baru Juventus
Liga Italia 8 April 2024, 21:23
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39