Jurgen Klopp Desak Liverpool Daratkan Jude Bellingham
Serafin Unus Pasi | 9 Maret 2022 18:35
Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp baru-baru ini menghadap manajemen Liverpool. Ia dikabarkan mendesak manajemen The Reds untuk mendaratkan Jude Bellingham ke timnya.
Gelandang 18 tahun itu memang sedang mencuri perhatian publik. Karena dua musim terakhir ia menjadi starter reguler di skuat Borussia Dortmund.
Bellingham menunjukkan performa yang mengesankan bersama raksasa Bundesliga itu. Alhasil banyak klub yang tertarik untuk mengamankan jasanya di musim panas nanti.
The Sun melansir bahwa performa Bellingham itu sukses memikat perhatian Jurgen Klopp. Sang manajer dilaporkan sangat tertarik untuk menggunakan jasa Bellingham di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Bellingham di bawah ini.
Calon Bintang Besar
Laporan itu mengklaim bahwa Klopp cukup ngotot ingin mendatangkan Bellingham. Karena ia menilai Bellingham punya potensi yang besar.
Gelandang berusia 18 tahun itu saat ini sudah menunjukkan performa yang oke di Dortmund. Ia yakin di masa depan Bellingham bakal lebih spektakuler lagi.
Itulah mengapa ia ingin Bellingham menjadi tulang punggung lini tengah Liverpool yang baru kedepannya.
Bakal Sulit
Namun laporan itu mengklaim bahwa Klopp bakal sulit untuk mendaratkan Bellingham di musim panas nanti.
Pihak Dortmund menegaskan bahwa Bellingham tidak tersedia di bursa transfer. Mereka ingin mempertahankannya setidaknya satu musim lagi.
Jiak Liverpool ngotot, mereka harus membayar 100 juta pounds ke Dortmund. Pihak The Reds diyakini tidak sanggup membayar semahal itu.
Performa Apik
Musim ini Bellingham masih menunjukkan performa yang oke di Signal Iduna Park.
Ia berhasil menyumbangka nenam gol dan 12 assist bagi Dortmund di semua kompetisi pada musim 2021/22 ini.
Klasemen Premier League
(The Sun)
Baca Juga:
- Rio Ferdinand Sebut Pemain Liverpool Ini Mainnya Mirip De Bruyne
- Liverpool vs Inter, Performa Nerrazurri Dipuji Alisson
- Kartu Merah Alexis Sanchez Diperdebatkan, Wenger Tuduh Fabinho Curang
- Keras! Legenda MU Sebut Tekel Alexis Sanchez ke Fabinho Sebagai Tindakan Bodoh
- Jurgen Klopp Anggap Alexis Sanchez Pantas Dapat Kartu Merah
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Live Streaming Liverpool vs Inter Milan di Vidio
Liga Champions 8 Maret 2022, 23:01 -
Liverpool Disarankan untuk Pulangkan Wijnaldum dari PSG
Liga Inggris 8 Maret 2022, 21:30
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39