Jurgen Klopp Berikan Kabar Buruk Soal Kondisi Joel Matip
Yaumil Azis | 31 Desember 2020 18:30
Bola.net - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, memberikan kabar buruk terkait salah satu pemainnya yang biasa mengisi jantung pertahanan, Joel Matip. Pria berusia 29 tahun tersebut bakalan absen cukup lama.
Liverpool memulai musim 2020/21 dengan membawa tiga pemain untuk mengisi jantung pertahanan usai melepas Dejan Lovren. Ketiga pemain tersebut adalah Virgil van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip.
Untuk mengakali minimnya sumber daya di sektor itu, Klopp sampai 'menyulap' Fabinho yang merupakan seorang gelandang menjadi bek. Dan sekarang, Fabinho menjadi satu-satunya pemain senior yang bisa mengisi sisi tengah pertahanan.
Van Dijk dan Fabinho sudah lama absen dan diprediksi takkan bermain sampai musim 2020/21 mendatang. Dan baru-baru ini, Matip mengalami cedera yang memaksanya absen cukup lama.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya
Kabar Buruk Soal Matip
Matip tidak bisa bermain saat Liverpool berhadapan dengan Newcastle dalam laga lanjutan Premier League, Kamis (31/12/2020) dinihari tadi. Usai pertandingan, Klopp mengungkapkan bahwa Matip akan absen selama tiga pekan.
Dengan terpaksa, Liverpool harus memainkan Nathaniel Phillips yang belum memiliki banyak pengalaman untuk disandingkan bersama Fabinho. Hasilnya terbilang cukup baik karena the Reds tidak kebobolan saat bertemu the Magpies.
Kabar buruknya, Liverpool gagal menuai kemenangan di laga tersebut. Meski mengusung trio striker terbaiknya, Liverpool hanya mampu membawa pulang satu angka setelah bermain dengan skor imbang 0-0.
"Situasi normal pada cedera semacam ini membutuhkan waktu pemulihan selama tiga pekan," ujar Klopp soal bek asal Kamerun tersebut, seperti yang dikutip dari Goal International.
Untung Thiago Sudah Sembuh
Setidaknya, Liverpool membawa kabar baik untuk sektor lini tengah. Klopp akhirnya bisa memainkan kembali Thiago Alcantara yang baru saja sembuh dari cedera.
Cedera membuat Thiago Alcantara harus absen selama dua bulan lamanya. Dan sejak direkrut dari Bayern Munchen pada musim panas lalu, ia baru mencatatkan dua kali penampilan bersama the Reds.
"Thiago adalah pemain super. Dari 20 menit yang ia mainkan, 12 di antaranya terlihat gemilang dan dia merasakan intensitasnya, yang di mana di itu normal," tambah Klopp.
"Dia baru berlatih sebanyak dua kali bersama tim, jadi masih banyak hal berkaitan dengan fisik yang harus ia lakukan, ia pun harus mencari ritme permainannya lagi," tutup pria asal Jerman tersebut.
(Goal International)
Baca juga:
- 'Dengan Kiper Seperti Karl Darlow, Mustahil Liverpool Cetak Gol'
- Liverpool Imbang, Curtis Jones dan Jurgen Klopp Jadi Sasaran Kritik Netizen
- Pasca 2 Bulan Absen, Thiago Alcantara Langsung 'Menyihir' Jurgen Klopp
- Man of the Match Newcastle United vs Liverpool: Karl Darlow
- Hasil Pertandingan Newcastle United vs Liverpool: Skor 0-0
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sudah Gelar Pembicaraan Dengan Liverpool, Milan Berpeluang Menangi Perburuan Origi
Liga Italia 30 Desember 2020, 22:29 -
Liverpool Mundur dari Perburuan Milan Skriniar
Liga Inggris 30 Desember 2020, 21:40 -
Tampil Solid Sebagai Bek Tengah di Liverpool, Apa Rahasia Fabinho?
Liga Inggris 30 Desember 2020, 21:35 -
Update dari Virgil van Dijk: Kondisi Makin Oke, Kini Sudah Genjot Sepeda
Open Play 30 Desember 2020, 17:53 -
Liverpool Mulai Intip Kans Datangkan Jadon Sancho
Bundesliga 30 Desember 2020, 16:20
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40