Jumpa Liverpool di FA Cup, Solskjaer Ingin Ulangi Memori Tahun 1999

Serafin Unus Pasi | 23 Januari 2021 19:20
Jumpa Liverpool di FA Cup, Solskjaer Ingin Ulangi Memori Tahun 1999
FA Cup, Manchester United vs Liverpool (c) Bola.net

Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer angkat bicara terkait pertemuan timnya dengan Liverpool di akhir pekan ini. Solskjaer berharap ia bisa mengulangi memori manis di tahun 1999 saat jumpa The Reds.

Babak keempat FA Cup musim ini mempertemukan sebuah laga krusial. Manchester United akan berhadapan dengan Liverpool untuk memperebutkan satu tiket ke putaran kelima.

Advertisement

Ini bukan kali pertama MU jumpa Liverpool di babak keempat FA Cup. Di tahun 1999, MU sempat jumpa The Reds, di mana mereka menang 2-1 berkat gol Dwight Yorke dan Solskjaer setelah tertinggal 1-0.

Solskjaer berharap timnya bisa mendapatkan kisah yang sama saat jumpa Liverpool nanti. "Ya, kami bisa mendapatkan sejumlah pelajaran dari pertandingan itu [MU vs Liverpool, 1999]," ujar Solskjaer kepada MUTV.

Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Musim yang Indah

Solskjaer menyebut bahwa perjalanan MU di FA Cup musim 1998/99 berjalan dengan sangat indah. Meski mereka jumpa tim-tim sulit, namun mereka bisa keluar sebagai juara.

"Pada musim itu, ada banyak pertandingan yang sengit, dan musim itu kami beberapa kali nyaris tersingkir dari kompetisi."

"Peter Schmeichel menggagalkan penalti Dennis Bergkamp di babak tambahan waktu semi final, dan saya rasa momen itu memberikan kami kekuatan mental yang bagus."

2 dari 3 halaman

Ulangi Lagi

Solskjaer tahu bahwa Liverpool akan menjadi lawan yang sulit bagi United. Namun ia berharap timnya bisa memiliki semangat juang yang sama seperti yang ia lakukan di tahun 1999.

"Di musim itu [98/99] kami jumpa Liverpool di babak keempat. Pada saat itu kami tertinggal 1-0 namun kami berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 dan kemenangan itu memberikan dorongan yang besar bagi kami."

"Kami ingin bermain selama mungkin di FA Cup. Musim lalu kami berhasil mencapai semi final. Namun musim ini kami sudah banyak berubah dan semoga kami bisa menembus final." ujarnya.

3 dari 3 halaman

Momentum Apik

Manchester United punya modal yang apik jelang jumpa Liverpool kali ini.

Pasalnya Setan Merah belum tersentuh kekalahan di empat pertandingan terakhir mereka.

(MUTV)