Juan Mata: Solskjaer Buat MU Semakin Percaya Diri
Serafin Unus Pasi | 11 Januari 2019 20:00
Bola.net - - Playmaker Manchester United, Juan Mata membeberkan rahasia dibalik tren positif Manchester United belakangan ini. Mata menilai timnya bermain dengan baik karena mereka semakin percaya diri di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer.
Pada pertengahan Desember lalu, Manchester United melakukan perubahan susunan pelatih mereka. Mereka mendepak Jose Mourinho dan menggantikannya dengan pelatih interim mereka, Ole Gunnar Solskjaer.
Sejauh ini Solskjaer menjalani start yang fantastis bersama MU. Ia berhasil membuat setan merah meraih lima kemenangan beruntun, di mana Reading menjadi korban terakhir keganasan setan merah.
Mata sendiri mengakui sebenarnya tidak ada perubahan signifikan di tubuh MU era Solskjaer. "Tidak ada hal yang berubah drastis dalam tim ini," buka Mata kepada AS.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui kondisi tim MU dalam pandangan Mata.
Percaya Diri
Mata percaya bahwa timnya bisa bermain dengan baik karena Solskjaer berhasil memulihkan kepercayaan diri Setan Merah.
"Pelatih baru datang ke klub ini, dan ia adalah legenda klub. Dia memberikan kami kepercayaan diri."
"Saya pikir sangat penting bagi kami untuk mengawali laga dengan baik dan kami mendapatkan banyak hasil baik di laga tandang dan sejak saat itu segalanya berjalan dengan sangat baik."
Tidak Akan Mulus
Mata sendiri meyakini bahwa momentum positif MU ini pada suatu saat akan berakhir.
Namun ia menegaskan timnya sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi situasi yang buruk tersebut.
"Saya yakin suatu saat nanti kami akan menghadapi periode yang berat di bawah asuhan manajer kami sejak saat ini hingga akhir musim nanti. Namun kami akan memberikan segalanya untuk tim ini." tandasnya.
Laga Berat
Manchester United akan menghadapi partai berat di akhir pekan nanti, di mana mereka akan menghadapi Tottenham Hotspur di Wembley.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tottenham Vs MU, Duel yang Akan Sangat Menghibur Penonton
Liga Inggris 10 Januari 2019, 23:55 -
Berbatov Yakin Solskjaer Bisa Jadi Manajer Permanen MU
Liga Inggris 10 Januari 2019, 22:24 -
Berkat Latihan di Dubai, MU Semakin Solid
Liga Inggris 10 Januari 2019, 22:00 -
Penghancuran Burton Adalah Bukti Bahwa City Tim yang Profesional
Liga Inggris 10 Januari 2019, 21:24 -
Digosipkan ke MU, Skriniar Beri Respon Kasar
Liga Italia 10 Januari 2019, 20:21
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39