Joel Matip Dinobatkan Sebagai Pemain Terbaik Premier League Edisi Februari
Yaumil Azis | 12 Maret 2022 05:43
Bola.net - Premier League memberikan kejutan kepada penikmat sepak bola Inggris. Penyelenggara kompetisi menunjuk bek Liverpool, Joel Matip, sebagai penerima gelar Pemain Terbaik edisi bulan Februari.
Performa Liverpool secara keseluruhan selama bulan Februari terbilang sangat apik. Mereka berhasil menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan, tak terkecuali partai final Carabao Cup yang dimenangkan lewat drama adu penalti.
Selama bulan Februari, the Reds melalui empat pertandingan di Premier League dan semuanya bisa dimenangkan. Masing-masing melawan Leicester City, Burnley, Norwich City, dan juga Leeds United.
Dari keempat tim tersebut, hanya Norwich City yang mampu menjebol gawang Liverpool. Mereka membukukan total 12 gol, di mana Leeds menjadi tim yang paling menderita karena dibobol sebanyak enam kali tanpa balas.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pemain Terbaik Edisi Februari
Matip tampil dalam empat pertandingan tersebut selama 90 menit penuh. Ia menunjukkan penampilan impresif disertai satu gol yang dibukukan saat menghadapi Leeds dan satu asis saat menghadapi Leicester.
Whoscored tidak pernah memberikan Matip rating di bawah angka tujuh. Rating terbaik didapatkan saat bertemu Leicester dengan angka 8.2. Sayangnya, ia gagal mendapatkan man of the match lantaran kalah dari Diogo Jota.
Ini adalah kali pertama Matip mendapatkan gelar pemain terbaik lagi sejak terakhir kali menerimanya di tahun 2016 lalu. Untuk edisi bulan Januari sendiri dimenangkan oleh penjaga gawang Manchester United, David de Gea.
Bantu Liverpool Mengejar City
Matip tidak bisa dipisahkan dari torehan apik Liverpool sepanjang bulan Februari kemarin. Karena itu, the Reds jadi bisa mempertahankan jarak dan memupuk asa melewati pemuncak klasemen saat ini, Manchester City.
Seperti halnya Liverpool, Manchester City juga menjalani empat pertandingan di bulan Februari. Bedanya, klub besutan Josep Guardiola tersebut sempat terpeleset karena kalah di tangan Tottenham dengan skor 2-3.
Kini kedua tim hanya terpaut enam angka di klasemen sementara. Jarak tersebut bisa terpangkas kalau Liverpool mampu mengalahkan Arsenal dalam partai tunda pekan ke-27 yang digelar pekan depan.
(Premier League)
Baca juga:
- Fans Liverpool Emosi dan Bahkan Siap Pisah dengan Salah, Ada Apa?
- Jika tak Lagi Dibutuhkan Liverpool, Firmino Bisa Merapat ke Atletico
- Cabut dari Lille, Striker Ini ke Liverpool Musim Depan?
- Klopp Kirim Dukungan untuk Chelsea yang Terkena Imbas Pembekuan Aset Abramovich
- Liverpool Incar Satu Pemain Porto Lagi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Incar Satu Pemain Porto Lagi?
Liga Inggris 11 Maret 2022, 23:37 -
Soal Kontrak Baru Mohamed Salah, Begini Kabar Terbarunya
Liga Inggris 11 Maret 2022, 22:15 -
Jurgen Klopp Pastikan Roberto Firmino Comeback Lawan Brighton
Liga Inggris 11 Maret 2022, 21:58 -
Dieng Ungkap Fakta yang tak Diketahui Banyak Orang Soal Sadio Mane
Liga Inggris 11 Maret 2022, 21:31 -
Mantap! Joel Matip Menangi Penghargaan Player of the Month Februari
Liga Inggris 11 Maret 2022, 20:18
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39