Jika Boleh Memilih, Ini Dia Posisi Bermain Favorit Amad Diallo di Manchester United
Ari Prayoga | 27 Juni 2021 14:35
Bola.net - Bintang muda Manchester United, Amad Diallo punya posisi bermain favorit. Namun, ia mengaku siap diturunkan sebagai apa pun di skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer.
Amad Diallo direkrut Manchester United dari Atalanta pada Januari lalu. Ia pun langsung masuk skuad utama Setan Merah di paruh kedua musim 2020/21 kemarin.
Sejauh ini Diallo sudah bermain sebanyak delapan kali bersama tim utama Manchester United dengan menyumbang satu gol ke gawang AC Milan.
Penjelasan Amad Diallo
Sebagai pemain baru di Manchester United dan sepak bola Inggris, Diallo mengakui bahwa ia masih bermain dengan memakai gaya seperti yang ia tunjukkan ketika merumput di Italia.
“Saya bermain di sini seperti saya bermain di Italia. Jelas, pelatih mengatur tim dengan cara yang berbeda tetapi bermain melebar di sini, memiliki kebebasan, harus menyerang dan bertahan," ujar Diallo kepada UTD Unscripted.
“Di Italia saya bermain maju dan menyerang tetapi kemudian bertahan dan itu sama di sini. Saya melihat diri saya lebih sebagai pemain sayap kanan, tetapi saya selalu mengatakan bahwa, dalam sepak bola, Anda tidak boleh memiliki posisi yang disukai," imbuhnya.
Penegasan Amad Diallo
Terlepas dari posisi bermain di sektor sayap kanan yang menjadi favoritnya, Diallo menegaskan bahwa ia siap dimainkan di sektor mana pun.
"Oke, mungkin Anda memiliki preferensi, tetapi Anda harus siap untuk apa pun. Saya bermain melebar ke kiri, melebar ke kanan, dan saya bermain di tengah, jadi semua posisi sama bagi saya," tutur Diallo.
“Jika pelatih menyuruh saya bermain di posisi tertentu, pasti ada alasannya. Saya tidak akan membantah, saya hanya akan bermain di posisi itu," lanjutnya.
“Jika saya benar-benar harus mengatakan posisi favorit, saya akan mengatakan sayap kanan, karena, dari sana, saya bisa menggiring bola dan membawa bola jauh ke dalam setengah area lawan. Jadi saya kira itu adalah posisi yang paling saya sukai, tetapi saya harus siap untuk segalanya." tukasnya.
Sumber: UTD Unscripted
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Amad Diallo Siap Main di Posisi Mana Saja di MU
Liga Inggris 26 Juni 2021, 16:45 -
Inikah Alasan Varane Ngebet Pindah ke Manchester United?
Liga Inggris 26 Juni 2021, 05:36 -
Salip MU, Chelsea Kini Terdepan dalam Transfer Jules Kounde
Liga Inggris 25 Juni 2021, 21:52 -
Amad Diallo Bakal 'Disekolahkan' Manchester United di Musim 2021/22?
Liga Inggris 25 Juni 2021, 20:44
LATEST UPDATE
-
Kontrak Igor Tudor di Juventus Masih Penuh Misteri
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:15 -
Sejarah Pelatih Juventus yang Dipecat di Tengah Musim Sebelum Thiago Motta
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:04 -
Man of the Match Timnas Jerman vs Timnas Italia: Moise Kean
Piala Eropa 24 Maret 2025, 04:53 -
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39