Jarrad Branthwaite Masih Jadi Prioritas Transfer MU, Tapi....
Serafin Unus Pasi | 28 Mei 2024 19:00
Bola.net - Ada update baru seputar perburuan bek tengah baru Manchester United di musim panas ini. Setan Merah dikabarkan masih memprioritaskan untuk mendatangkan Jarrad Branthwaite dari Everton.
MU sudah dipastikan akan belanja bek tengah di musim panas nanti. Mereka butuh sosok yang bisa menggantikan Raphael Varane di lini pertahanan mereka.
Sudah ada banyak nama yang dikaitkan dengan Setan Merah. Mulai dari bek muda berbakat hingga bek kelas dunia disebut-sebut jadi incaran Setan Merah.
Daily Star mengklaim bahwa MU masih teguh pada pendirian mereka. Mereka akan tetap memprioritaskan transfer Jarrad Branthwaite di musim panas nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pilihan Utama
Menurut laporan tersebut, INEOS sudah menetapkan bahwa Branthwaite adalah prioritas transfer mereka di musim panas nanti.
Ini disebabkan sang bek menunjukkan permainan yang apik bersama Everton. Selain itu usianya masih muda, sehingga ia bisa berkembang lebih baik lagi di masa depan.
Itulah mengapa INEOS menetapkan bek Everton itu sebagai prioritas transfer mereka untuk sektor bek tengah.
Tidak Mau Digoreng
Namun laporan itu mengklaim bahwa INEOS akan bersikap rasional dalam transfer Branthwaite.
Mereka tahu bahwa Everton membanderol sang bek di angka 80 juta pounds. Di mata mereka harga itu kelewat mahal untuk sang bek.
INEOS tidak mau membayar berlebihan untuk sang bek di musim panas nanti. Jadi jika Everton tidak mau menurunkan harga jual itu mereka akan beralih ke opsi lain.
Maunya MU
Menurut laporan itu, INEOS sudah menetapkan batas atas berapa harga yang mau mereka bayarkan ke Everton untuk transfer sang bek.
Mereka dikabarkan mentok hanya mau membayar sang bek di angka 60 juta pounds, dan mereka tidak mau membayar lebih dari angka itu.
Klasemen Premier League
(Daily Star)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU, Barcelona Bakal Lepas Alejandro Balde?
Liga Spanyol 27 Mei 2024, 21:00 -
Seriusan? Mikel Arteta Mulai PDKT dengan Marcus Rashford?
Liga Inggris 27 Mei 2024, 20:40 -
Soal Pengganti Erik Ten Hag, Sir Jim Ratcliffe Inginkan Manajer Ini
Liga Inggris 27 Mei 2024, 19:40 -
Chelsea Mundur, Kieran McKenna Semakin Mendekat ke MU?
Liga Inggris 27 Mei 2024, 19:20
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39