Januari, Spurs Siap Bajak Lavezzi Dari PSG

Editor Bolanet | 17 Oktober 2013 12:07
Januari, Spurs Siap Bajak Lavezzi Dari PSG
Ezequiel Lavezzi (c) AFP
- Klub Premier League, dikabarkan akan mengeluarkan jurusnya untuk merayu Ezequiel Lavezzi agar hengkang dari ke White Hart Lane.

Seperti dilansir the Metro, The Lilywhites berencana membajak pemain internasional itu pada bursa transfer Januari mendatang. Spurs ingin memanfaatkan situasi pelik yang kini sedang dialami Lavezzi di PSG.

Musim ini Lavezzi memang tak bermain secara reguler di skuat asuhan Laurent Blanc. Hal ini disebabkan oleh kedatangan penyerang mahal Edinson Cavani.

Lavezzi sendiri disebut sedang mempertimbangkan keluar dari Parc des Princes guna mendapat kesempatan bermain reguler dan menjaga peluangnya tampil membela Argentina di Piala Dunia tahun depan.

Selain Lavezzi, nama lain yang masuk daftar incaran Andre Villas-Boas adalah gelandang CSKA Moskow asal Jepang, Keisuke Honda, serta penyerang , Leandro Damiao. [initial]  (mtr/pra)