Jan Oblak Tertarik Gabung Manchester United

Serafin Unus Pasi | 6 September 2019 21:00
Jan Oblak Tertarik Gabung Manchester United
Jan Oblak (c) LaLiga

Bola.net - Rumor ketertarikan Manchester United terhadap Jan Oblak nampaknya tidak bertepuk sebelah tangan. Kiper Atletico Madrid itu disebut tertarik dengan kesempatan membela Setan Merah musim depan.

Manchester United tengah dirumrokan mencari kiper baru. Mereka mulai khawatir dengan performa David De Gea yang terus mengalami penurunan sejak musim lalu.

Advertisement

Selain itu mereka tengah mencoba mengantisipasi kepergian De Gea yang belum mau meneken kontrak baru di Old Trafford kendati kontraknya habis tahun depan.

United diyakini tengah mencoba merekrut Jan Oblak dari Atletico Madrid dan media AS mengklaim bahwa sang kiper juga tertarik pindah ke United.

Baca situasi transfer Oblak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Butuh Tantangan

Menurut laporan tersebut, Oblak sangat tertarik ketika mendapatkan tawaran dari Manchester United.

Ia merasa bahwa ia sudah membuktikan kemampuannya sebagai kiper top di Spanyol dalam empat musim terakhir. Untuk itu ia membutuhkan tantangan baru dalam karirnya.

Ia disebut sudah lama tertarik menjajal kemampuannya di Premier League, sehingga jika United tertarik maka ia bakal dengan senang hati pindah ke Old Trafford.

2 dari 3 halaman

Bakal Sulit

Namun laporan yang sama mengklaim bahwa United punya jalan yang berliku untuk mendatangkan Oblak.

Sang kiper baru saja meneken kontrak baru di Wanda Metropolitano. Kontrak itu mengikatnya hingga tahun 2023 mendatang.

Untuk itu United harus siap membayar sangat mahal untuk mendapatkan jasa kiper Timnas Slovenia tersebut.

3 dari 3 halaman

Minim Clean Sheet

Musim ini Manchester United masih minim mendapatkan clean sheets.

Setan Merah tercatat hanya mampu membuat satu clean sheet dari empat pertandingan perdana mereka di EPL.

(AS)