Jamu Liverpool, Aguero Masih Tanda Tanya

Editor Bolanet | 25 Agustus 2014 14:14
Jamu Liverpool, Aguero Masih Tanda Tanya
Sergio Aguero. (c) AFP
- Jelang pertandingan melawan , kondisi striker Manchester City, Sergio Aguero masih diselimuti tanda tanya.

Manajer Manuel Pellegrini dikabarkan masih ragu apakah ia akan menurunkan Aguero sebagai starter atau memasukkannya sebagai pemain pengganti, sama halnya ketika mereka mengalahkan pekan lalu.

Pemain Argentina itu mencetak satu gol usai memulai laga di bangku cadangan di St James Park.

Hal tersebut membuat banyak pihak yakin bahwa Aguero akan masuk dalam daftar starter City untuk pertandingan menghadapi Liverpool. Namun City akan menunggu hasil uji medis terakhir Aguero sebelum membuat keputusan tersebut, demikian menurut laporan Manchester Evening News.

City unggul dua poin dari Liverpool musim lalu untuk mengamankan gelar juara liga mereka yang ke-2 dalam tiga tahun terakhir. [initial]

  (men/rer)