Jamie Carragher Coret Manchester United dari Bursa Juara EPL 2021/22
Serafin Unus Pasi | 4 Oktober 2021 20:45
Bola.net - Legenda Liverpool, Jamie Carragher memberikan prediksinya mengenai siapa yang akan jadi juara EPL musim 2021/22. Ia menilai Manchester United tidak akan jadi kandidat juara yang kuat di musim ini.
Premier League musim 2021/22 berjalan dengan sengit. Tim-tim di papan atas EPL bersaing ketat untuk berada di puncak klasemen.
Saat ini Chelsea menjadi pemuncak klasemen dengan raihan 16 poin. Namun di belakang mereka, ada lima tim yang berjarak kurang dari tiga poin.
Carragher menilai Chelsea masih jadi favorit utama untuk jadi juara EPL musim ini. "Kita sudah sering sekali membahas Chelsea dan kini mereka berada di puncak klasemen," ujar Carragher kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap eks bek Liverpool itu di bawah ini.
Dua Kandidat Lain
Menurut Carragher, ada dua tim lain yang berpotensi menjadi juara EPL di akhir musim nanti.
Ia menilai Man City dan Liverpool juga berpeluang untuk menjadi juara di akhir musim nanti.
"Jika saya lihat penampilan City dan Liverpool dari sisi statistik dan sebagainya, mereka juga punya kesempatan untuk jadi juara,"
MU Tidak Termasuk
Lebih lanjut, Carragher mencoret nama Manchester United dari daftar calon juara EPL.
Ia menilai Setan Merah tidak cukup meyakinkan untuk menjadi penantang gelar juara.
"Dengar, Chelsea adalah juara Eropa, dan saya tidak bisa melihat United akan bersaing untuk jadi juara di musim ini," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali berlaga di EPL dua pekan lagi.
Mereka akan menyambangi King Power Stadium untuk berhadapan dengan Leicester City di pertandingan pekan kedelapan EPL.
(Sky Sports)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kuy! Edinson Cavani Siap Cabut dari Man United Demi Real Madrid
Liga Spanyol 3 Oktober 2021, 22:26 -
Sir Alex Ferguson, Legenda Sekaligus Beban Manchester United
Liga Inggris 3 Oktober 2021, 19:00 -
Imbang Lawan Everton, Ini Dua Penyesalan Terbesar Bruno Fernandes
Liga Inggris 3 Oktober 2021, 15:40 -
Anthony Martial Akhiri Puasa Gol, Bruno Fernandes Ikut Senang
Liga Inggris 3 Oktober 2021, 14:46
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39