Jalani Tugas Baru, Gerrard Akui Ia Sempat Main Buruk

Editor Bolanet | 19 Januari 2014 04:39
Jalani Tugas Baru, Gerrard Akui Ia Sempat Main Buruk
Steven Gerrard (c) AFP
- Eksperimen yang dilakukan Brendan Rodgers dengan memainkan formasi 4-4-2 rupanya tak membuahkan hasil yang maksimal bagi Liverpool setelah hanya mampu bermain imbang 2-2 kontra Aston Villa di Anfield (19/1).

Keputusan Rodgers dengan menaruh kapten Steven Gerrard agak sedikit ke belakang sebagai holding midfielder ternyata malah membuat gelandang 33 tahun itu sempat mati kutu, terutama di babak pertama.

Mereka (Aston Villa) menaruh banyak pemain di dekat saya. Tiap kali saya ingin mengontrol bola mereka menempel saya di babak pertama. ujar Gerrard usai laga.

(Posisi baru) tidak bekerja dengan baik bagi saya maupun tim. Secara terbuka saya mengakui bahwa di 45 menit pertama saya bermain buruk, namun saya lebih baik di babak kedua dan kami mampu mengejar ketinggalan. lanjutnya.

Gerrard pun mengakui jika kehilangan dua poin penting ini sangat merugikan The Reds karena mereka bisa saja disalip Everton yang kini hanya berselisih dua poin. [initial]

 (sky/pra)