Jadwal dan Link Live Streaming Premier League: West Ham vs Liverpool di Mola TV
Dimas Ardi Prasetya | 7 November 2021 21:33
Bola.net - Liverpool akan berduel lawan West Ham di pekan ke-11 Premier League 2021-22 di London Stadium, Minggu (07/11/2021) malam WIB. Link live streaming Liga Inggris ini bisa Bolaneters dapatkan di Mola TV.
West Ham adalah lawan yang berbahaya. Tim besutan David Moyes tak terkalahkan dalam enam laga terakhir mereka di semua ajang (M4 S2 K0).
West Ham juga selalu menang dalam tiga laga terakhirnya di Premier League, yakni 1-0 atas Everton, 1-0 atas Tottenham, dan 4-1 atas Aston Villa.
Michail Antonio adalah salah satu pemain yang harus diwaspadai oleh Liverpool dalam laga nanti. Pemain West Ham tersebut telah mengemas enam gol dan tiga assist dalam sembilan penampilan di Premier League musim ini.
West Ham memang punya performa yang cukup meyakinkan. Namun, Liverpool, yang belum terkalahkan di semua kompetisi musim ini, bakal tetap lebih difavoritkan.
Pekan lalu, meski sempat unggul 2-0, Liverpool secara mengejutkan ditahan Brighton 2-2 di Anfield. Liverpool langsung bereaksi positif. Pasukan Jurgen Klopp meresponsnya dengan kelolosan ke babak 16 besar Liga Champions menyusul kemenangan 2-0 atas Atletico Madrid lewat gol-gol Diogo Jota dan Sadio Mane tengah pekan kemarin.
Mohamed Salah tak mencetak gol dalam dua penampilan terakhirnya untuk Liverpool, tapi diharapkan bisa menambah pundi-pundinya saat melawan West Ham.
Dalam dua laga tandang terakhirnya di Premier League, Liverpool membantai Watford dan Manchester United. Mampukah mereka menumbangkan West Ham di London Stadium nanti?
Link Live Streaming West Ham vs Liverpool
Jadwal pertandingan Liga Inggris: West Ham vs Liverpool
Pertandingan: West Ham vs Liverpool
Venue: London Stadium
Hari: Minggu, 7 November 2021
Kick-off: 23.30 WIB.
Link Live Streaming: Mola TV (KLIK DI SINI)
Prediksi Susunan Pemain
West Ham (4-2-3-1): Fabianski; Johnson, Zouma, Ogbonna, Cresswell; Soucek, Rice; Bowen, Fornals, Benrahma; Antonio.
Pelatih: David Moyes.
Info skuad: Kral (meragukan).
Liverpool (4-3-3): Alisson; Alexander-Arnold, Matip, Van Dijk, Robertson; Henderson, Fabinho, Thiago; Salah, Jota, Mane.
Pelatih: Jurgen Klopp.
Info skuad: Elliott (cedera), Firmino (cedera), Keita (cedera), Milner (cedera), Oxlade-Chamberlain (meragukan).
Jangan lupa ya Bolaneters, ikuti terus perkembangan terbaru dan terlengkap seputar sepak bola internasional hanya di Bola.net.
Klasemen Sementara Liga Inggris 2021-22
Jangan Lewatkan:
- 5 Alasan Liverpool Bakal Bungkam West Ham
- Data dan Fakta Premier League: West Ham vs Liverpool
- Salah Layak Menang Ballon d'Or Atau Tidak? Ini Kata Alisson
- Liverpool Unggul Madrid Dalam Perburuan Bintang Muda Fulham
- Jamu Manchester City, MU Sudah Move On dari Pembantaian Liverpool
- Liverpool Kena Tikung, Karim Adeyemi Bakal Gabung Klub Spanyol Ini?
- Terlalu Kuat, Liverpool Diprediksi Bakal Jadi Juara EPL Musim 2021/22
- Waduh, Roberto Firmino Jadi 'Tumbal' Kemenangan Liverpool atas Atletico Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi West Ham vs Liverpool 7 November 2021
Liga Inggris 6 November 2021, 16:03 -
Salah Layak Menang Ballon d'Or Atau Tidak? Ini Kata Alisson
Liga Champions 6 November 2021, 03:31 -
Liverpool Unggul Madrid Dalam Perburuan Bintang Muda Fulham
Liga Inggris 5 November 2021, 23:57 -
Jamu Manchester City, MU Sudah Move On dari Pembantaian Liverpool
Liga Inggris 5 November 2021, 21:44 -
Liverpool Kena Tikung, Karim Adeyemi Bakal Gabung Klub Spanyol Ini?
Liga Inggris 5 November 2021, 17:12
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40