Jadi Nominasi Pemain Terbaik MU Bulan Februari, Daniel James Sebut Pemain Ini Lebih Layak Menang
Serafin Unus Pasi | 3 Maret 2021 20:27
Bola.net - Winger Manchester United, Daniel James memberikan pandangannya terkait penominasian dirinya menjadi pemain terbaik MU di bulan Februari 2021. Ia menilai ada pemain lain yang lebih layak menerima penghargaan itu ketimbang dirinya.
Daniel James bisa dikatakan tengah tampil on fire di skuat Manchester United. Sang winger memberikan kontribusi yang bagus di lini serang Setan Merah.
Berkat performa apiknya itu, James dinominasikan menjadi pemain terbaik Manchester United bulan Februari 2021. Ia akan bersaing dengan Bruno Fernandes, Scott McTominay dan Luke Shaw untuk penghargaan tersebut.
James mengaku tersanjung masuk dalam daftar nominasi tersebut. "Sangat menyenangkan rasanya jika bisa memenangkan penghargaan pemain terbaik bulan ini," buka James kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Ada yang Lebih Pantas
James menilai dirinya belum pantas untuk memenangkan penghargaan itu. Ia menilai rekannya, Luke Shaw adalah sosok yang paling layak untuk memenangkan penghargaan itu.
"Saya pribadi menilai Luke [Shaw] lebih layak untuk memenangkan penghargaan bulan ini,"
"Dia benar-benar bermain dengan sangat bagus belakangan ini. Dia menunjukkan betapa bagusnya kualitasnya sebagai seorang pemain,"
Performa Istimewa
James menyebut bahwa Shaw memberikan kontribusi yang sangat besar bagi United dalam beberapa pekan terakhir.
Jadi ia merasa di antara empat kandidat pemenang penghargaan itu, Shaw adalah sosok yang paling layak mendapatkannya.
"Dia [Shaw] menciptakan banyak sekali gol untuk kami, dan ia juga salah satu pemain dengan assist terbanyak. Jika ia terus melakukan hal ini, maka ia layak memenangkan penghargaan itu," ujarnya.
Performa Apik
Selama bulan Februari, Shaw memang tampil istimewa di skuat MU.
Sang bek membuat tiga assist bagi Setan Merah.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saran Legenda Liverpool untuk Martial dan Manchester United: Pisah Aja!
Liga Inggris 2 Maret 2021, 21:26 -
Chelsea Dituding Diuntungkan Wasit, Andreas Christensen Buka Suara
Liga Inggris 2 Maret 2021, 21:20 -
Harry Maguire Jadi Penyebab MU Ogah Tebus Jules Kounde?
Liga Inggris 2 Maret 2021, 20:40
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39