Jadi Manajer Terbaik Lagi, Guardiola Cetak Sejarah di Premier League!
Dimas Ardi Prasetya | 12 Januari 2018 17:45
Bola.net - - Manajer Manchester City Josep Guardiola baru saja terpilih sebagai Manager of the Month alias Manajer Terbaik edisi bulan Desember 2017.
Itu artinya, ia telah terpilih empat kali beruntun menjadi Manajer Terbaik di Inggris. Sebelumnya, belum pernah ada satu pun manajer di kompetisi kasta tertinggi di Inggris yang bisa meraih prestasi serupa.
Prestasi ini dicatatkan oleh pria asal Spanyol ini setelah kembali membawa skuat The Citizen tak tersentuh kekalahan sekalipun. Di sepanjang bulan Desember tersebut ada tujuh pertandingan di Premier League yang dilakoni oleh City.
Hasilnya, enam kali menang dan sekali imbang. West ham, Manchester United, Swansea City, Tottenham, Bournemouth dan Newcastle semuanya dilibas Kevin De Bruyne cs. Hanya Crystal Palace saja yang mampu menahan laju The Citizen.
Total dari tujuh pertandingan itu, City mencetak 17 gol dan hanya kemasukan tiga gol saja. Mereka juga sukses mencetak empat gol dalam tiga perttandingan beruntun.
Saat ini City masih kokoh di puncak klasemen dengan raihan 62 poin. Mereka unggul 15 poin atas Man United yang ada di posisi kedua.
Guardiola sendiri juga berhasil mengalahkan lima manajer lainnya yang dinominasikan memenangkan penghargaan tersebut. Mereka adalah Sam Allardyce (Everton), Antonio Conte (Chelsea), Roy Hodgson (Crystal Palace), Jurgen Klopp (Liverpool) dan Mauricio Pochettino (Tottenham).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan City, De Bruyne Mengaku Klub Favoritnya Adalah Liverpool!
Liga Inggris 11 Januari 2018, 22:27 -
Eks Hammers Ini Yakin Inggris Akan Untung Jika Maguire Pindah ke City
Liga Inggris 11 Januari 2018, 20:51 -
Liverpool Diprediksi Akan Main Dengan Pressing Gila-gilaan Lawan City
Liga Inggris 11 Januari 2018, 20:25 -
Klopp Disarankan Blokir Transfer Sanchez ke City
Liga Inggris 11 Januari 2018, 17:15 -
Selangkah Menuju Final Piala Liga, Toure Rindukan Atmosfer Wembley
Liga Inggris 11 Januari 2018, 15:50
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40