Jadi Kiper Utama, Karius Semakin Stabil
Richard Andreas | 20 April 2018 15:11
Bola.net - - Mantan penjaga gawang Liverpool, Chris Kirkland menyebut bahwa keputusan Jurgen Klopp untuk memberi kepercayaan penuh pada Loris Karius sebagai kiper utama Liverpool telah menguntungkan kedua belah pihak. Berkat kepercayaan tersebut, Karius kian percaya diri dan gawang Liverpool semakin aman.
Pesepak bola berdarah Jerman ini dipercaya menjadi kiper utama setelah kemenangan 4-3 Liverpool atas Manchester City di Anfield Januari lalu dan sejak itu dia sudah mencatatkan sembilan clean sheets dalam 16 penampilan.
Kirkland pun memercayai perasaan bangga di dada Karius pasti membuncah-buncah. Sebab Karius mampu memanfaatkan dengan baik satu kesempatan yang diberikan Jurgen Klopp. Dan dengan semakin sering bermain, kemampuan Karius pun terus meningkat.
Hal ini sudah menjadi topik pembicaraan dalam bertahun-tahun, situasi penjaga gawang, dan saya selalu berkata bahwa mengganti kiper begitu saja tidak akan membantu, ungkap Kirkland di laman resmi liverpoolfc.
Itu tidak membantu penjaga gawang. Anda harus benar-benar bermain, anda tidak bisa bermain sebentar lalu tidak bermain lagi, khususnya dikarenakan kecepatan pertandingan dan kualitas pemain saat ini, sangat sulit untuk masuk ke pertandingan dan lantas mengikuti kecepatan permainan secara langsung.
Saya rasa kita sudah melihat pertandingan Karius dan dia bermain solid. Itu terbantu karena bisa bermain secara beruntun dan semoga hal itu terus berlanjut, tutupnya.
Oleh sebab itu, dia meyakini Karius akan bermain terus di sisa musim ini dan merasa bangga karena pencapaiannya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mkhitaryan Sempat Hampir Gabung Dengan Liverpool
Liga Inggris 19 April 2018, 22:55 -
Setelah Salah, Giliran Mane Donasikan Penghasilannya Untuk Bangun Sekolah
Bolatainment 19 April 2018, 22:29 -
Kesuksesan Salah di Liverpool Tak Lepas dari Peran Chelsea
Liga Inggris 19 April 2018, 21:49 -
Salah Berharap Liverpool Bisa Gulingkan MU
Liga Inggris 19 April 2018, 21:23 -
Tak Seperti Kane, Salah Utamakan Tim Ketimbang Prestasi Individu
Liga Inggris 19 April 2018, 20:54
LATEST UPDATE
-
Masa Depan Son Heung-min di Tottenham: Saatnya Pikirkan Regenerasi?
Liga Inggris 20 Maret 2025, 12:15 -
Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:56 -
Dari La Masia ke London: Perjalanan Marc Cucurella dan Masa Depannya
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:45 -
Der Panzer Menggedor Gerbang San Siro
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:36 -
Portugal Bersiap Meruntuhkan Tembok Denmark
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:27
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40